Sempat Merosot Hingga 3,77 Persen, Kini IHSG Pembukaan Sesi I kembali ke Zona Hijau

- 25 September 2020, 13:02 WIB
ILUSTRASI saham.
ILUSTRASI saham. //pexels

JAKSELNEWS.COM - Setelah empat hari berturut-turut berada di zona merah, kini Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berada di zona hijau. IHSG selama empat hari kemarin merosot hingga 3,77 persen. IHSG dibuka hijau 0,52 persen ke level 4.867,96 pada pembukaan sesi I pada Jum'at 25 September 2020.

Seiring berjalannya pasar, IHSG terapresiasi lebih dari 0,90 persen. Di penghujung pekan ini, Investor masih ramai menarik dana dari pasar saham dengan net sell sebesar Rp 35,79 miliar.

Seperti yang diberitakan Pikiran-Rakyat berjudul 4 Hari Berturut-turut di Zona Merah, IHSG Pembukaan Sesi I Kini Kembali ke Zona Hijau dari Warta Ekonomi sebelumnya, angka tersebut setara dengan Rp 1,71 triliun dalam sepekan. 

Sejumlah 800,51 juta saham diperdagangkan dengan frekuensi 45.766 kali dan membukukan nilai transaksi harian sebesar Rp 702,26 miliar. Pergerakan saham yang terpantau meliputi 188 saham naik, 76 saham turun dan 108 saham lainnya stagnan.

Bursa Asia pun juga menguat secara bersamaan, Indeks Nikkei naik 0,69 persen, Hang Seng naik 0,46 persen, Shanghai naik 0,06 persen, dan Strait Times naik 0,54 persen.

 

Disclaimer : Artikel ini merupakan hasil kerja sama Pikiran Rakyat dengan Warta Ekonomi. Hal yang berkaitan dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.***

 

Editor: Husain F.P

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x