Dibanderol Paling Murah Rp5,9 Juta, Catat Tanggal PS 5 Masuk Indonesia

- 19 September 2020, 03:04 WIB
Bentuk dari Playstation 5 beserta harganya. (Twitter/@PlayStation)
Bentuk dari Playstation 5 beserta harganya. (Twitter/@PlayStation) /Twitter/@PlayStation

JAKSELNEWS.COM - Sony mengumumkan harga dan tanggal perilisan dari PlayStation 5 (PS5) pada Kamis 17 September 2020 pukul 3:46 melalui postingan dari akun Twitter @PlayStation.

Sony akan memulai penjualan konsol PS 5 ini pada 12 November 2020 untuk beberapa negara tertentu, seperti di Amerika Serikat, Jepang, Kanada, Meksiko, Australia, Selandia Baru, dan Korea Selatan. Untuk negara-negara yang lainnya dapat merasakan PS 5 ini pada 19 November 2020. 

Tanggal rilis PlayStation 5. (Twitter/@PlayStation)
Tanggal rilis PlayStation 5. (Twitter/@PlayStation) Twitter/@PlayStation

PS 5 ini memulai penjualannya dengan harga USD 499 atau sekitar 7,3 juta Rupiah, sedangkan PS 5 Digital Edition ini dijual dengan harga USD 399 atau setara 5,9 juta Rupiah. 

Selain mengungkap tanggal dan harga, perusahaan asal Jepang tersebut juga memperlihatkan sejumlah gameplay baru untuk gim-gim yang akan dirilis pada PS5.

Selain harga dan tanggal perilisan, Sony juga membuka registrasi online untuk mengikuti pre-order konsol PlayStation 5 (PS5). Bagi setiap pemesan yang mengisi form registrasi akan menerima undangan untuk menjadi salah satu yang pertama berkesempatan untuk memiliki PS 5 ini.

Pada program pre-order ini hanya memiliki jumlahnya sangat terbatas, maka dari itu disarankan untuk sesegera mungkin untuk mengikuti langkah-langkah yang dianjurkan untuk dapat mengikuti program pre-order ini.***

Editor: Setiawan R


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x