Belum Terima Skrip yang Akan Selalu Penuh Kejutan, Para Aktor 'Penthouse' Ikut Prediksi Alur Cerita Season 3

- 6 April 2021, 15:40 WIB
'Penthouse' 2 Special Episode bersama warga Hera Palace
'Penthouse' 2 Special Episode bersama warga Hera Palace /Twitter.com/@kdramafaves/@kdramafaves

JAKSELNEWS.COM - Selalu penuh kejutan. Begitulah drama 'Penthouse' mengakhiri dua musimnya dengan alur cerita dan ending yang membuat penonton tidak habis pikir. 

Ternyata, tidak hanya mengejutkan bagi penggemar. Para aktor yang berperan sebagai warga Hera Palace dalam drama 'Penthouse' pun seringkali terkejut dengan beberapa bagian cerita 'Penthouse' yang tidak terduga.

Dalam episode special 'Hidden Room' bersama para pemeran 'Penthouse', mereka mengakui jika sering terkejut saat menerima skrip. Eugene mengaku sangat terkejut saat mengetahui jika putrinya, Bae Ro Na akan meninggal. Ia merasa sedih karena ia juga memiliki anak perempuan sehingga dapat berempati pada karakter Oh Yoon Hee. 

Baca Juga: Korea Utara Resmi Tidak akan Bergabung pada Olimpiade Tokyo

Sama halnya dengan yang dituturkan oleh Kim Young Dae yang berperan sebagai Joo Seok Hoon. Ia sama sekali tidak mengetahui jika Bae Ro Na akan kembali menjelang akhir penayangan season 2. 

Dijadwalkan akan tayang pada Juni mendatang, para aktor mengaku belum mengetahui cerita season 3 'Penthouse'. Selalu diawali dan diakhiri kematian salah satu tokoh penting, para aktor mulai memperkirakan kematian siapa yang akan jadi pembuka season 3 drama yang selalu meraih rating fantastis tiap episode nya ini.

"Ku rasa Joo Dan Tae yang akan meninggal," ujar Uhm Ki Joon yang memerankan Joo Dan Tae. 

Baca Juga: Casio Perkenalkan Jam Tangan Pintar G-Shock Pertama Dengan Wear OS

"Tidak. Jika Oh Yoon Hee meninggal, itu lebih masuk akal," timpal Eugene yang berperan sebagai Oh Yoon Hee. 

Halaman:

Editor: Husain F.P


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x