1 Dolar Singapura Berapa Rupiah? Yuk Simak Penjelasannya Mengenai Mata Uang Singapura Tersebut

- 8 Februari 2022, 06:42 WIB
Close up on Singapore dollar currency notes and coins.
Close up on Singapore dollar currency notes and coins. /ThamKC/Getty Images/iStockphoto

Pecahan mata uang Singapura

Sama seperti di Indonesia, Singapura juga memiliki uang kertas dan uang koin. Uang kertas singapura terdiri dari 10, 50, 100 dan 1000 Dolar Singapura. Kemudian ada dolar Singapura pecahan 10.000 dan masih ada beberapa jenis lagi. Sedangkan untuk pecahan koinnya Singapura memiliki lima jenis yang terdiri dari pecahan 1 sen, 5 sen, 10 sen, 20 sen, 25 sen, dan 1 dolar Singapura.

Baca Juga: Kim Junsu JYJ Terpapar Covid-19, Seluruh Jadwalnya Dibatalkan

Pada dolar Singapura, di bagian depan ada potret Encik Yusof bin Ishak, presiden pertama Singapura. Seluruh lagu kebangsaan Singapura dicetak dalam teks mikro di bagian depan dari uang kertas ribuan dolar.

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, mata uang ini sendiri memiliki nilai kurs yang lebih besar jika dibanding dengan mata uang Rupiah asal Indonesia. Maka dari itu untuk orang Indonesia yang ingin berkunjung ke Singapura, baik itu dalam rangka liburan ataupun untuk urusan lainnya. Maka sebaiknya siapkan budget lebih, karena nilai Rupiah bisa sangat kecil saat ditukar dengan dolar Singapura.

Fakta dolar Singapura

1.Singapura berhenti terbitkan S$1000

Otoritas Moneter Singapura (MAS) mengumumkan rencana penghentian penerbitan uang kertas pecahan 1.000 dolar Singapura (S$) per 1 Januari 2021. Singapura akan berhenti menerbitkan uang kertas pecahan S$ 1.000 untuk mengurangi risiko pencucian uang dan pendanaan terorisme.

"Kebijakan  ini merupakan  tindakan pencegahan untuk menekan risiko pencucian uang dan pendanaan terorisme. Terutama terkait mata uang kertas denominasi besar," kata Monetary Authority of Singapore (MAS). 

Baca Juga: Cerita Park Solomon dan Cho Yi Hyun Lakukan Adegan Ciuman Sebanyak 17 Kali dalam Drama All of Us Are Dead

Namun, uang kertas pecahan S$ 1.000 yang beredar akan tetap menjadi alat pembayaran yang sah dan bisa digunakan sebagai alat pembayaran. Perbankan juga masih bisa mengedarkan uang kertas pecahan S$1.000 yang masih tersisa. 

MAS menambahkan, denominasi lain akan tersedia "dalam jumlah yang cukup" untuk memenuhi permintaan, terutama uang kertas pecahan S$ 100 yang merupakan denominasi tertinggi berikutnya.

2. Mata uang pecahan 10.000 diberhentikan

Sebelum uang pecahan pecahan S$ 1.000 diberhentikan penerbitannya, pemerintah Singapura sudah lama menghentikan pencetakan dan penggunaan uang dengan pecahan 10.000.

Halaman:

Editor: Husain F.P

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x