Vaksin Covid-19 dari Rusia Siap Didaftarkan, Namanya Adopsi Barang Teknologi Kuno Rusia

- 13 Agustus 2020, 21:29 WIB
Presiden Rusia Vladimir Putin. (AFP/Alexey Druzhinin/Sputnik)
Presiden Rusia Vladimir Putin. (AFP/Alexey Druzhinin/Sputnik) /AFP

JAKSELNEWS.COM - Berita munculnya vaksin Covid-19 pertama di dunia mencuat dari akun Facebook Presiden Rusia Vladimir Putin.

Dari akun resminya, Putin membagikan kabar bahwa Rusia akan segera mendaftarkan vaksin Covid-19.

"Vaksin pertama melawan virus corona akan segera didaftarkan di Rusia beberapa hari lagi. Peneliti Rusia telah melewati tes-tes yang diperlukan dan membuktikan keamanan dan keefektifan dari vaksin tersebut," ungkapnya.

Rencananya vaksin tersebut akan diberi nama seperti satelit Rusia pertama yang berhasil menembus luar angkasa pada 1957, Sputnik-V.

"Ketika satelit Soviet telah memberi jalan kepada kemanusiaan untuk bisa ke ruang angkasa…. Sekarang vaksin dari Rusia ini akan membuka jalan untuk masa depan tanpa Covid-19, masker, dan juga isolasi diri sendiri," tuturnya sebagaimana dikutip dari artikel Pikiran-rakyat.com Bisa jadi Akhir dari Corona, Rusia Berencana Daftarkan Vaksin Covid-19 Pertama di Dunia.

Meski sampai sekarang belum ada rincian mengenai vaksin ini, tetapi kemungkinan vaksin akan tersedia untuk publik dalam waktu dekat.

Hal ini tentu menjadi harapan baru bagi dunia yang telah melewati angka 20 juta kasus Covid-19 sejak Selasa, 11 Agustus 2020.***

Editor: Setiawan R.

Nama Reporter: Alza Ahdira

Editor: Setiawan R

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x