PT Sucofindo bagikan Covid-19 Tools Kepada Pejuang Pandemi Kelurahan Pancoran

- 12 Oktober 2020, 16:35 WIB
Proses pembagian Covid-19 Tools kepada Lurah Pancoran
Proses pembagian Covid-19 Tools kepada Lurah Pancoran /selatan.jakarta.go.id

JAKSELNEWS.COM - PT Sucofindo memberikan 900 paket Covid-19 tools untuk diberikan kepada para pejuang pandemi yang berada di barisan terdepan penanganan Covid-19 Kelurahan Pancoran, Jakarta Selatan. Covid-19 tools berisikan perlengkapan kesehatan yang dapat digunakan oleh para pejuang pandemi setiap harinya.

Perlengkapan yang diberikan oleh PT Sucofindo berupa masker, hand sanitizer, sabun cuci tangan, tisu basah, vitamin, dan tisu kering. Dilansir oleh Jakselnews.com dikutip dari selatan.jakarta.go.id, menurut Lurah Pancoran, Isno Usnodo, akan ada kualifikasi dalam pemberian perlengkapan Covid-19 tools.

“Kita menerima 900 paket Covid-19 tools. Nanti ada kualifikasi yang memang diprioritaskan untuk bantuan tersebut,” ujar Isno Usnodo pada Senin 12 Oktober 2020.

Mereka yang akan mendapatkan Covid-19 tools antara lain lansia, petugas PPSU, dan warga pelapak pemulung di RT 06/ RW 02, dan RT 08/ RW 03. Selain itu, ada pula Kader Jumantik, Kader Dasawisma, RT, RW dan FKDM.

Selain itu akan ada koordinasi dalam pembagian Covid-19 tools ini, pembagiannya akan tetap menaati protokol kesehatan yang berlaku, tidak semua berkumpul di satu titik.

Menurut Isno, bantuan yang diberikan oleh PT Sucofindo akan sangat bermanfaat bagi para petugas yang berada di lapangan dalam membantu menangani pandemi Covid-19.

“Bantuan itu tentu sangat bermanfaat bagi petugas yang setiap hari bertugas di lapangan,” jelas Isno.***

Editor: Husain F.P

Sumber: selatan.jakarta.go.id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x