Kasus Positif Covid-19 Bertambah, Pemprov DKI Perpanjang PSBB Transisi Fase I Hingga 27 Agustus 2020

- 14 Agustus 2020, 17:17 WIB
GUBERNUR DKI Jakarta, Anies Baswedan rtesmi memperpanjang PSBB Transisi untuk ke empat kalinya hingga 27 Agustus 2020.
GUBERNUR DKI Jakarta, Anies Baswedan rtesmi memperpanjang PSBB Transisi untuk ke empat kalinya hingga 27 Agustus 2020. /ANTARA

"Artinya, mayoritas kapasitas testing kita digunakan untuk active case finding, mencari orang yang tidak pernah dites sebelumnya," lanjut Anies

Provinsi DKI Jakarta telah mengalami positivity rate atau peningkatan kasus positif covid-19 dalam waktu sepekan. Peningkatannya meningkat hingga 8,7 persen.

Jika diakumulasikan dari awal, nilai positivity rate DKI JAkarta berada di angka 5,7 persen. Sedangkan standar dari WHO yaitu sebesar 5 persen.

Anies berharap fasilitas rumah sakit yang menjadi tembok pertahanan dapat bertahan dalam menghadapi pandemi covid-19 di Jakarta.

Dalam kurun waktu dua pekan, penggunaan ruang isolasi dan ICU mengalami peningkatan. Sebanyak 4.456 ruang isolasi telah disiapkan, saat ini sekitar 65 persen ruang isolasi telah digunakan. Kemudian sebanyak 483 ruang ICU yang disediakan dan sekitar 67 persen ruangannya telah digunakan oleh pasien.***

Halaman:

Editor: Husain F.P

Sumber: Jakpusnews.com


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x