Studio SCTV dan Indosiar Tutup Sementara Akibat 13 Karyawan Positif Corona, LIDA Salah Satunya

- 16 September 2020, 16:30 WIB
ILUSTRASI virus Corona, Covid-19.*/PIXABAY/OLHSLIONART
ILUSTRASI virus Corona, Covid-19.*/PIXABAY/OLHSLIONART /

JAKSELNEWS.COM- Sejumlah 13 karyawan Indonesia Entertainment Group (IEG) dinyatakan terpapar virus Corona. IEG sendiri merupakan perusahaan yang menaungi SCTV dan Indosiar.

Kabar ini pun berimplikasi pada dihentikannya berbagai kegiatan di stasiun TV SCTV serta Indonesia untuk sementara. Salah satunya adalah program Liga Dangdut Indonesia (LIDA).

Kedua studio stasiun TV tersebut tutup setelah 13 karyawannya dinyatakan positif Covid-19 dari tes swab. Studio yang ditutup adalah studio lima dan enam yang kerap kali digunakan untuk program TV live. Hal ini dilakukan sebagai upaya sterilisasi semua fasilitas dan peralatan produksi di kedua studio.

"Kami melakukan penutupan kompleks studio di Daan Mogot dan menghentikan produksi program terhitunng sejak tanggal 14 hingga 18 September 2020," kata Indra Yudhistira, Direktur Indonesia Entertainment Group (IEG), dalam keterangan tertulisnya.

Seperti dikabarkan Fix Indonesia dalam artikel 13 Karyawan Positif Corona, Kegiatan di Studio SCTV dan Indosiar Tutup Sementara, Salah Satunya LIDA pihak Indosiar akan berhenti menayangkan program LIDA 2020 serta program lainnya yang syuting menggunakan studio tersebut.

Tes swab masal pun akan digelar untuk semua karyawan. Langkah ini diambil sebagai pencegahan penyebaran Covid-19 lebih lanjut.

"Selama penutupan kami lakukan sterilisasi semua fasilitas, peralatan produksi maupun studio, melanjutkan swab test secara komprehensif kepada karyawan," jelasnya.

"Mengkomunikasikan kondisi yang ada kepada artis dan pengisi acara selama seminggu terakhir untuk ikut swab juga," imbuhnya.

Indra memaparkan Emtex akan melakukan tracing dan tes swab dengan komprehensif yang akan ditujukan pada karyawan sampai artis pengisi acara.

Halaman:

Editor: Husain F.P

Sumber: Fix Indonesia PRMN


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x