Video Bupati Blora Joget di Hajatan Viral di Twitter, Ini Teguran Ganjar Pranowo

- 13 Oktober 2020, 15:11 WIB
Viral Video Bupati Blora Asyik Berjoget saat Hajatan, Ganjar Pranowo Tegur Jajarannya
Viral Video Bupati Blora Asyik Berjoget saat Hajatan, Ganjar Pranowo Tegur Jajarannya /twitter/

JAKSELNEWS.COM - Bupati Blora Djoko Nugroho mendapat kecaman dari masyarakat karena aksi jogetnya di suatu acara hajatan.

Lebih dari itu, Djoko terlihat abai dari protokol kesehatan Covid-19 dengan hadir tanpa memakai masker.

Aksi joget Djoko tanpa masker tersebut tersebar melalui video yang viral di Twitter. Video tersebut awalnya diunggah oleh akun Twitter @Rahman_Nashir pada Senin, 12 Oktober 2020 pukul 17.35 WIB.

Dalam video berdurasi 30 detik itu, tampak Bupati Djoko Nugroho tengah asyik berjoget tanpa menggunakan masker.

"Sosok laki-laki yang sedang beryanyi dan berjoget itu Bupati Blora. kabarnya ini di @IniRandublatung tadi sekitar pukul 11.00. Sebelumnya saya minta maaf ndoro @ganjarpranowo permisi mau nanya. Apakah seperti ini terlebih tidak patuh dengan protokol kesehatan sudah di perbolehkan?," tulis akun tersebut seperti dikutip dari artikel Pikiran-Rakyat.Com berjudul Viral Video Bupati Blora Joget di Acara Hajatan Tanpa Masker, Ganjar Pranowo Keluarkan Teguran.

Mengetahui hal tersebut, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pun langsung menindak tegas dan menegur jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blora.

Teguran tersebut lalu direspon oleh Wakil Bupati Blora Arief Rohman melalui akun Twitternya. Menurut Arief ia sedang melakukan cuti saat itu. Adapun sampai berita ini ditulis belum ada tanggapan langsung dari Bupati Djoko Nugroho.

Pemkab Blora sendiri telah menerapkan sejumlah peraturan ketat serta protokol kesehatan di wilayahnya guna mencegah penyebaran Covid-19.***(Tim PRMN/Pikiran Rakyat)

Editor: Husain F.P

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x