Jadwal Liga Inggris Everton vs Liverpool dan Manchester City vs Arsenal, Cek di Sini Lengkap!

- 10 Oktober 2020, 17:48 WIB
Jadwal Liga Inggris Everton vs Liverpool. (1000 Logos)
Jadwal Liga Inggris Everton vs Liverpool. (1000 Logos) /1000 Logos

JAKSELNEWS.COM - Jadwal Liga Inggris pada Sabtu, 17 Oktober 2020 akan menampilkan sejumlah duel big match, seperti Everton vs Liverpool, dan Manchester City vs Arsenal. 

Tak hanya itu, Liga Premier Inggris pada Sabtu pekan kelima itu juga akan menghadirkan laga Chelsea vs Southampton yang tentu akan dinanti-nanti oleh para penggemar The Blues di tanah air.

Tidak ada jadwal Liga Inggris hari ini karena akhir pekan ini adalah jadwal untuk jeda internasional.

LINK LIVE STREAMING MANCHESTER CITY VS ARSENAL

Jadwal Liga Inggris Everton vs Liverpool, Sabtu 17 Oktober 2020

Laga Liga Inggris pertama yang dihelat pada Sabtu 17 Oktober pukul 18.30 WIB akan menampilkan Everton vs Liverpool. 

Ini pastinya akan jadi duel menarik. Tak hanya lantaran menyuguhkan Everton dan Liverpool yang notabene rival sekota, namun juga mempertemukan Liverpool, juara Liga Inggris musim lalu, dengan Everton yang jelas-jelas sedang berada di puncak performanya saat ini.

Ya, The Toffees memang sedang dalam kondisi prima. Empat laga yang mereka lakoni sejak awal musim 2020/2021 ini ditutup dengan kemenangan. Hanya mereka satu-satunya klub yang sudah menorehkan hasil positif tersebut hingga pekan keempat.

Alhasil, poin penuh demi poin penuh yang mereka raih mengantarkan mereka ke puncak klasemen sementara Liga Inggris. 

Berlangsung di Goodison Park, laga Everton vs Liverpool tentu akan jadi ajang pembuktian buat Carlo Ancelotti, yang baru saja terpilih menjadi Manajer Liga Inggris terbaik bulan ini, bahwa anak-anak asuhnya mampu mengatasi raksasa sekaligus sang juara Liverpool.

Tentu saja, langkah mereka tak akan mudah. Skuat Juergen Klopp, yang baru saja dibantai saat bertandang ke markas Aston Villa, tentu tak akan mau dipermalukan untuk kedua kalinya saat menantang Everton Sabtu depan.

Halaman:

Editor: Setiawan R


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x