Boy In Luv dari BTS Menjadi Music Video Ke-17 yang Melampaui 400 Juta Views

- 11 Maret 2022, 08:59 WIB
Boy In Luv dari BTS  Menjadi Music Video Ke-17  yang Melampaui 400 Juta Views
Boy In Luv dari BTS Menjadi Music Video Ke-17 yang Melampaui 400 Juta Views /soompi

 

JAKSELNEWS.COM -  Musik Video BTS berjudul “Boy In Luv” mencapai lebih dari 400 juta views.

Pada 10 Maret sekitar pukul 21:32. KST, “Boy In Luv” BTS melampaui 400 juta views di saluran YouTube 1theK, menjadikannya video musik ke-17 mereka yang berhasil meraih angka ini.

 BTS sebelumnya telah mencatatkan tonggak sejarah yang sama  melalui lagu “DNA,” “Fire,” “Dope,” “Fake Love,” “MIC Drop (Steve Aoki Remix),” “Blood Sweat & Tears,” “IDOL,” “Save Me, ” “Boy With Luv,” “Not Today,” “Dynamite,” “Spring Day,” “Butter,” “ON” (Kinetic Manifesto Film : Come Prima), “Life Goes On,” dan “Permission to Dance.”

“Boy In Luv” dirilis pada 11 Februari 2014 sebagai judul lagu untuk mini album kedua BTS “Skool Luv Affair” dan sebelumnya mencapai angka 350 juta tampilan pada Oktober 2020.

Baca Juga: BTS, TWICE, ENHYPEN, ITZY, Kep1er, Raih Sertifikasi Gaon Platinum

Pada hari yang sama BTS mendapat palatinum gaon chart di kategori streaming, dengan "Butter" setelah melampaui 100 juta streaming.

Sehari sebelumnya, BTS dinominasikan untuk dua penghargaan di Nickelodeon Kids' Choice Awards 2022. Pada 10 Maret, panitia mengumumkan nominasi tahun ini. Grup ini dinominasikan untuk Grup Musik Favorit 2022  bersama dengan Maroon 5, Jonas Brothers, Black Eyed Peas, Florida Georgia Line, dan Migos. 

BTS juga dinominasikan untuk Bintang Musik Global Favorit 2022 dengan sesama nominasi Adele (Inggris Raya), Camilo (Amerika Latin), Tones and I (Australia), Tems (Afrika), Rosalía (Eropa), dan Olivia Rodrigo (Amerika Utara). 

Halaman:

Editor: Ririn Wulandari

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini