Kembali ke Hiburan, Meghan Markle Ajak Suami Kerja Sama Bareng Netflix

- 5 September 2020, 07:13 WIB
Meghan Markle ajak sang suami ke industri hiburan. (Pikiran Rakyat)
Meghan Markle ajak sang suami ke industri hiburan. (Pikiran Rakyat) /Pikiran Rakyat

JAKSELNEWS.COM - Setelah memutuskan untuk keluar dari Kerajaan Inggris dan pergi ke Amerika Serikat (AS), Meghan Markle akhirnya memutuskan kembali ke industri hiburan dengan mengajak sang suami, Pangeran Harry.

Pasangan tersebut menjalin kerjasama bareng Netflix dalam membuat film atau serial.

"Melalui pekerjaan kami dengan komunitas yang beragam dan lingkungan mereka, untuk menyinari orang dan tujuan di seluruh dunia, fokus kami akan pada pembuatan konten informatif dan juga memberi harapan," kata Duke dan Duchess of Sussex dalam sebuah pernyataan kepada AFP, Kamis 3 September 2020.

Sebagai orang tua baru, Meghan Markle dan Pangeran Harry ingin membuat sebuah program keluarga yang mampu memberikan inspirasi pada orang lain.

"Sebagai orang tua baru, membuat program keluarga yang menginspirasi juga penting bagi kami, begitu juga penyampaian cerita yang kuat melalui lensa yang jujur dan dapat diterima," ujar pernyataan resmi pasangan Harry-Markle, dilansir Jakselnews dari artikel Galamedianews berjudul Bawa Sang Suami Pangeran Harry, Meghan Markle Kembali ke Industri Film.

Sebelumya, pasangan tersebut telah membuat serial documenter alam dan serial animasi yang berfokuskan kepada seorang wanita yang mampu menginspirasi.

Pangeran Harry dan Meghan Markle tidak menginformasikan besar nilai kesepakatan antara mereka berdua, namun Netflix mengatakan jika kerjasama dengan Harry-Markle akan berjangka panjang dan eksklusif untuk Netflix.

Diketahui pasangan itu memang memiliki ambisi yang kuat untuk berkarir di Hollywopd. Sebelumnya, Harry-Markle telah melakukan pertemuan dengan Disney, Apple, dan NBCUniversal.

Baru-baru ini Pangeran Harry telah muncul dalam salah satu film documenter yang berjudul Paralimpiade Rising Phoenix. Sedangkan Megan Markle telah ikut serta dalam memberi narasi pada film dokumenter milik Disney.

Halaman:

Editor: Setiawan R

Sumber: Galamedianews


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x