Presiden Jokowi Apresiasi BIN Terkait Pelaksanaan Vaksinasi 'Door to Door'

- 20 Agustus 2021, 13:17 WIB
Jokowi meminta masyarakat sabar soal pelaksanaan pembelajaran tatap muka.
Jokowi meminta masyarakat sabar soal pelaksanaan pembelajaran tatap muka. /Twitter/@setkabgoid

JAKSELNEWS.COM - Presiden Joko Widodo mengapresiasi kepada Badan Intelijen Negara (BIN) yang selama ini telah melaksanakan program vaksinasi door to door ke rumah-rumah warga.

Presiden Jokowi menilai dengan program itu semakin banyak warga yang mendapatkan vaksin. 
 
Hal ini dikatakan Presiden Jokowi ketika ia sedang berkunjung untuk meninjau pelaksanaan vaksinasi di SMPN 3 Mejayan, Madiun, Jawa Timur, pada Kamis (19 Agustus 2021)
 
“Utamanya, saya sangat mengapresiasi program door to door ini, karena memang ini adalah jemput bola, mendatangi masyarakat, datang ke kampung kemudian langsung di vaksin di rumah masing-masing,” ujar Presiden Jokowi
 
Di waktu yang bersamaan kepala BIN Jenderal Polisi (Purn), Budi Gunawan juga ikut meninjau langsung untuk mendampingi Presiden Joko Widodo.
 
 
Budi mengatakan, belajar dari pengalaman Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa-Bali.
 
Kemudian, dengan vaksinasi masif telah berdampak pada turunnya angka kasus positif dan angka kematian, hal ini memberikan sinyal dan harapan bahwa vaksinasi menjadi salah satu kunci utama dalam penanggulangan Covid-19.
 
Kendati demikian, dalam kunjungan kerjanya, Presiden Jokowi memuji program vaksinasi Covid-19 door to door yang digelar oleh BIN tersebut.
 
Terkait hal ini dalam keterangannya, dari kanal YouTube Sekretariat Presiden, Jokowi berharap layanan itu terus dilanjutkan ke seluruh provinsi di Tanah Air. 
 
“Saya sangat mengapresiasi program door to door, karena ini memang adalah jemput bola mendatangi masyarakat. Datang ke kampung-kampung kemudian masyarakat langsung di vaksin di rumah masing-masing,” ujar Presiden Jokowi
 
 
Menurutnya, kegiatan ini merupakan sebuah layanan yang baik untuk masyarakat yang ingin melakukan vaksinasi Covid-19.***

Editor: Husain F.P

Sumber: Pikiran Rakyat PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x