Kabar Gembira, Zoom Perpanjang Panggilan Gratis Libur Akhir Tahun dan Tahun Baru Ini!

- 18 Desember 2020, 23:37 WIB
Ilustrasi Sebuah Keluarga sedang Melakukan Panggilan Video lewat Zoom .(Pexels/KoolShooters)
Ilustrasi Sebuah Keluarga sedang Melakukan Panggilan Video lewat Zoom .(Pexels/KoolShooters) /Pexels/KoolShooters

JAKSELNEWS.COM - Pandemi tahun ini membuat kita banyak melakukan aktivitas di dalam rumah. Ketika hari raya tiba, keterbatasan bepergian menjadi hambatan dalam melakukan aktivitas. Aplikasi Zoom adalah salah satu solusi Anda untuk melakukan panggilan video selama hari raya bersama keluarga.

Aplikasi konferensi video Zoom mencabut batas waktu panggilan 40 menitnya untuk akun gratis secara global saat liburan Natal dan tahun baru.

Dikutip dari The Verge, Kamis, penghapusan batas 40 menit akan dilakukan pada: 

  • Pukul 10.00 waktu AS bagian timur (Eastern Time) atau pukul 22.00 WIB pada 17 Desember, hingga pukul 06.00 waktu AS bagian timur (Eastern Time) atau pukul 18.00 WIB pada 19 Desember. 
  • Pukul 10.00 waktu AS bagian timur (Eastern Time) atau pukul 22.00 WIB pada 23 Desember, hingga pukul 06.00 waktu AS bagian timur (Eastern Time) atau pukul 18.00 WIB pada 26 Desember. 
  • Pukul 10.00 waktu AS bagian timur (Eastern Time) atau pukul 22.00 WIB pada 30 Desember, hingga 06.00 waktu AS bagian timur (Eastern Time) atau pukul 18.00 WIB pada 2 Januari.

Sebelum diperpanjang, aplikasi Zoom gratis tidak lebih dari 40 menit. Jika ingin berbicara lebih lama, pengguna harus mempunyai akun premium atau membuat tautan lagi dari awal yang kemudian dibagikan kepada pengguna lain.

Dengan menghilangkan batasan untuk panggilan gratis saat liburan ini, diharapkan teman dan keluarga dapat melakukan pertemuan secara virtual.***

Penulis: Zihan Berliana Ram Ghani

Editor: Setiawan R

Sumber: Antara


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x