Misteri Kapal Pesiar Membeku di Antartika, dari Gambar Google Earth Hingga Teori Konspirasi

- 11 Agustus 2020, 07:50 WIB
Citra aneh foto satelit yang mirip kapal pesiar. (Galamedia)
Citra aneh foto satelit yang mirip kapal pesiar. (Galamedia) /Galamedia


JAKSELNEWS.COM -
Sebuah citra yang diduga merupakan bangkai kapal pesiar dengan panjang sekitar 121 meter tertangkap oleh satelit Google Earth. 

Diperkirakan berada 160 km dari pantai Antartika, Selandia Baru, citra yang diduga kapal pesiar berukuran besar tersebut terlihat berselimutkan es. Beberapa detail yang disinyalir bagian-bagian kapal pun tampak jelas, seperti deretan jendela dan sejumlah cerobong asap.

Tak sampai di situ, kehebohan ini pun memicu berbagai teori konspirasi. Sebagaimana dikutip Portal Jember dari DailyMail pada 10 Agustus 2020 dalam artikel Heboh, Kapal Pesiar Misterius Tertangkap Google Earth Membeku di Antartika.

Beberapa warga net percaya bahwa daratan beku Antartika menyimpan sesuatu, dari pangkalan rahasia Nazi hingga peradaban kuno yang diyakini pernah ada di benua ini.

Pertama kali diposting oleh pengguna Youtube bernama MrMBB333, penemuan citra yang diduga kapal pesiar tersebut diklaim dibangun dengan mekanisme dan tujuan tertentu.

“Sekilas tampak seperti gunung es tapi satu bagiannya seperti dibangun dengan sengaja, terlihat seperti jalan masuk. Semua terlihat random tetapi tampaknya memiliki tujuan,” ungkap MrMBBB333.

Sebelumnya, akun MrMBB333 mengaku sebagai penjaga bumi yang telah meneliti dan memantau bumi selama 10 tahun terakhir.

“Selama 10 tahun terakhir aku sangat akrab dengan planet kita ini, mekanismenya dan bagaimana reaksinya terhadap berbagai aspek cuaca antariksa dan banyak lainnya. Aku memantau segala sesuatu mulai dari dasar laut hingga kosmos dan segala sesuatu di antaranya," ujar MrMBB333.

Video yang diunggah pada Jumat, 7 Agustus 2020 itu telah ditonton sebanyak 46.000 kali  dan memunculkan berbagai opini.

Beberapa berpendapat kapal pesiar itu merupakan peninggalan sejarah. Ada pula yang mengklaimnya sebagai kendaraan rahasia untuk mengangkut orang-orang super kaya jika terjadi bencana global.

“Mereka telah menjelajah ke sana dalam 80 tahun atau lebih sehingga tidak ada yang tahu apa yang mereka temukan atau tinggalkan,” klaim akun Roy Rush.

“Katanya ada kapal yang sengaja dibangun di bawah tanah di suatu tempat di pantai timur (seperti di film 2012) untuk menyelamatkan orang-orang kaya yang berkuasa jika terjadi gempa,” imbuhnya.

Pendapat lain menyebutkan penemuan itu sebagai bukti adanya pangkalan rahasia Nazi pada Perang Dunia II. Sementara warganet lainnya menganjurkan untuk memulai penggalian Antartika guna menemukan peradaban kuno yang pernah ada.***

Editor: Setiawan R.
Sumber: Portal Jember/ Nila Zulva Rosyida

Editor: Setiawan R

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x