Dari Facebook, Tiap Jam Mark Zuckerberg Raup Rp 23 Miliar, Berapa Sih Total Kekayaannya?

- 19 Juli 2020, 14:48 WIB
CEO Facebook Mark Zuckerberg.*
CEO Facebook Mark Zuckerberg.* /Chief Executive/

Pendiri Facebook Mark Zuckerberg merupakan salah satu orang terkaya di dunia yang berusia muda. Dan ternyata, kekayaan Mark Zuckerberg bisa membeli tiga negara lho, yaitu Yordania, Nikaragua dan Barbados.

Jika digabung, kekayaan ketiga negara tersebut hanya mencapai 64,2 miliar dolar atau masih di bawah kekayaan total Mark Zuckerberg, yang nominalnya mencapai 79,3 miliar. Wow.

Angka tersebut bukanlah angka akhir lho. Sebab kekayaan bos Facebook ini diprediksi akan terus bertambah saban tahunnya.

Sejak melakukan IPO pada 2012 lalu, nilai perusahaan Facebook melesat tajam dari 16 miliar dolar AS menjadi 47 miliar dolar as.

Imbasnya, Mark Zuckerberg mendapatkan keuntungan lebih dari 9 miliar dolar AS atau sekitar Rp 122 trilun setiap tahunnya.

Nah kalau dikoversikan ke itungan jam, pundi-pundi Mark Zuckerberg ini juga sangat besar, yakni mencapai Rp 23 miliar setiap jam. (businessinsider)

Editor: Ardi Soedirjo

Sumber: Business Insider


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x