11 Resep Opor Ayam Enak dan Gurih, Cocok untuk #DiRumahAja

- 19 September 2020, 09:43 WIB
Opor ayam nikmat. (Portal Jember)
Opor ayam nikmat. (Portal Jember) /Portal Jember

JAKSELNEWS.COM - Opor ayam adalah makanan khas Indonesia yang punya rasa gurih serta mudah dibuat. Bagi Anda yang suka dengan masakan ayam-ayaman, berbagai resep opor ayam cocok untuk Anda coba di rumah.

Seperti namanya, bahan utama dari masakan ini adalah ayam yang dicampur dengan kuah santan. Nanti kuah santan tersebut dapat Anda campur dengan berbagai bumbu rempah-rempah yang bermacam-macam. Sebagai makanan yang sangat populer dan disukai banyak orang, dijamin masakan opor ayam Anda akan diserbu oleh keluarga.

Nah, untuk itu Jakselnews.com mendaftar 11 resep opor ayam yang enak dan gurih sebagai berikut.

1. Opor Ayam Simpel

Bahan:

- 2 batang serai yang digeprek

- 4 lembar daun salam

- bawang merah goreng secukupnya

- 1 kg daging ayam yang sudah dipotong-potong

- minyak secukupnya

- 65 ml sachet santan instan

- 1 jempol besar lengkuas yang digeprek

- 1 liter air

- garam dan gula pasir secukupnya

 

Bumbu halus:

- 4 siung bawang putih

- 5 butir kemiri, sangrai

- 2 ruas jari jahe

- 6 siung bawang merah

- 1/2 sdt merica

 

Cara memasak:

- Rendam potongan ayam menggunakan jeruk nipis, setelah itu cuci kembali sampai bersih.

- Rebus ayam sampai berubah warna saja, tiriskan.

- Panaskan minyak

-tumis bumbu halus sampai harum dan matang.

-masukkan salam, dan lengkuas, aduk-aduk.

- Masukkan ayam, aduk sebentar. Tambahkan air lalu biarkan mendidih

-bumbui garam dan gula. 

-Masak sampai ayam empuk. 

-Terakhir masukkan santan instan, aduk kembali, tunggu hingga mendidih. Jangan lupa cek rasanya.

- Angkat, sajikan dengan taburan bawang merah goreng.

2. Opor Ayam Spesial

Bahan:

- 4 lembar daun salam

- Garam, gula, dan kaldu secukupnya

- 1 cm lengkuas

- 1 lembar serai

- 3 cm jahe

- 2 bungkus santan kemasan

- 1 sdt ketumbar

- Merica secukupnya

 

Bumbu halus:

- 8 butir kemiri

- 6 buah bawang merah

- 2 lembar daun jeruk

- 6 siung bawang putih

- 1 buah kunyit

 

Cara memasak::

- Cuci dan bersihkan daging ayam.

- Potong sesuai selera

- Rebus daging hingga setengah matang.

- Haluskan bumbu.

- Sangrai bumbu hingga harum.

- Masukkan daging ayam.

- Tuangkan 500 ml air panas

- Masukkan serai, daun salam, daun jeruk, merica, gula, garam, dan kaldu secukupnya.

- Tambahkan santan.

- Aduk hingga merata.

- Matikan kompor dan sajikan.

3. Opor Ayam Kuah Kuning

Bahan:

-1 ekor ayam kampung yang dipotong sesuai keinginan

-250 ml santan kelapa kental

-2 lembar daun jeruk

-2 lembar daun salam

-2 batang serai

-½ sdm merica butir

-1 sdt gula pasir

-1 sdt garam

-4-5 sdm minyak goreng

Bumbu halus:

-4 siung bawang putih

-10 siung bawang merah

-5 butir kemiri

-2 cm jahe

-1 cm lengkuas

-1 ruas kunyit

-1 sdm ketumbar

-5 sdm air

Cara Membuat:

-Haluskan semua bumbu-bumbu yang sudah disiapkan.

-Tuangkan sedikit minyak goreng ke wajan lalu tumis bumbu yang sudah dihaluskan tersebut. -Tumis sampai bumbu mengeluarkan aroma yang harum dan matang dengan baik.

-Setelah bumbu matang, masukkan ayam yang disertai dengan air secukupnya. 

-Kemudian aduk dan masak ayam tersebut sampai benar-benar matang dan memiliki keempukan yang pas.

-Jangan lupa untuk menambahkan bumbu berupa garam, merica, dan gula sesuai dengan selera Anda. Anda bisa sembari mengicipi kuahnya sudah pas atau belum.

-Setelah itu masukkan santan kental yang sudah Anda sediakan lalu aduk kembali sampai mendidih. Seringlah untuk mengaduk agar santan tidak menjadi pecah.

-Setelah mendidih, Anda bisa menyajikannya dan akan semakin nikmat jika Anda menaburi dengan bawang goreng di atasnya.

4. Opor Ayam Telur

Bahan:

-1 ekor (± 900 g) ayam, potong 8 bagian

-2 sdt garam

-1 sdm air jeruk nipis

-3 sdm minyak goreng

-3 batang serai bagian putih, memarkan

-3 cm lengkuas, memarkan

-2 lembar daun salam

-6 lembar daun jeruk

-1 L santan cair

-600 ml santan kental

-½ sdt merica

-1 sdt gula pasir

-6 butir telur ayam, rebus, kupas kulit

Bumbu halus::

-10 butir bawang merah

-5 siung bawang putih

-2 cm jahe, bakar

-3 cm kunyit, bakar

-3 butir kemiri, sangrai

-2 sdt ketumbar, sangrai

-¼ sdt jintan

Cara membuat:

-Lumuri ayam dengan 1 sdt garam dan air jeruk nipis. Sisihkan.

-Panaskan minyak, tumis bumbu halus, serai, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk hingga harum.

-Masukkan ayam, aduk hingga ayam berubah warna.

-Tambahkan santan cair, masak hingga mendidih dan ayam matang.

-Tambahkan santan kental, sisa garam, merica, gula pasir, dan telur rebus, masak sambil ditimba hingga santan berminyak dan ayam empuk. 

-Angkat, sajikan segera bersama ketupat.

5. Opor Ayam Kampung

Bahan:

- 2 cm jahe

- Garam dan gula secukupnya

- Santan secukupnya

- 3 cm lengkuas

- 2 batang serai

- 2 kg daging ayam kampung

- Minyak goreng secukupnya

- 2 lembar daun salam

 

Bumbu halus:

- 8 siung bawang merah

- 6 siung bawang putih

- 3 butir kemiri

- 1 sdm merica

- 1 cm kunyit

- 3 cm lengkuas

- 2 cm jahe

- 1 sdm ketumbar

- Garam dan gula secukupnya

 

Cara memasak::

-Ulek semua bumbu halus sampai lembut, tumis dengan sedikit minyak, 

-masukkan serai, daun salam, danu jeruk dan lengkuas yang sudah digeprek sampai harum.

- Masukkan ayam yang sudah dipotong-potong dan dicuci bersih, bolak balik supaya merata.

- Masukkan kentang yang sudah dipotong-potong

- Tambahkan air sekitar 300 ml

- Setelah ayam empuk kecilkan api sambil diaduk-aduk supaya santan tidak pecah

- Tambahkan sedikit garam, kaldu bubuk, gula putih dan test rasa.

- Masukkan bawang goreng dan sajikan

6. Opor Ayam Tempe

 

Bahan:

- 2 potong daging ayam

- Tempe, potong dadu

- Wortel, potong dadu

- Lengkuas, geprek

- Daun jeruk, sobek-sobek

- Santan kental

- Air secukupnya

- Minyak goreng

- Bawang goreng

- Kaldu ayam bubuk dan garam

 

Bumbu halus:

- Bawang merah

- Bawang putih

- Kunyit bubuk

- Ketumbar bubuk

- Lada bubuk

- Pala bubuk

 

Cara memasak:

- Rebus ayam, buang airnya dan sisihkan.

- Goreng tempe setengah matang, sisihkan.

- Tumis bumbu halus.

- Masukkan daun jeruk, daun salam, dan serai.

- Tuang santan encer.

- Masukkan ayam dan santan kental.

- Masukkan tempe dan wortel.

- Masak hingga bumbu meresap.

- Tambahkan gula, garam, dan kaldu ayam.

- Aduk agar santan tidak pecah.

- Koreksi rasa.

- Matikan kompor dan sajikan

 

7. Opor Ayam Bumbu Kuning

Bahan:

- 500 gr dada ayam, potong

- Tahu putih secukupnya

- 400 ml santan encer

- 300 ml santan kental

- 2 lembar daun jeruk dan daun salam

- 1 batang serai

- Bawang merah goreng sebagai taburan

- Sambal terasi goreng

Bumbu halus:

- 8 siung bawang merah

- 6 siung bawang putih

- 3 butir kemiri

- 1 sdm merica

- 1 cm kunyit

- 3 cm lengkuas

- 2 cm jahe

- 1 sdm ketumbar

- Garam dan gula secukupnya

 

Cara memasak::

- Rebus ayam, buang airnya dan sisihkan.

- Goreng tahu setengah matang, sisihkan.

- Tumis bumbu halus.

- Masukkan daun jeruk, daun salam, dan serai.

- Tuang santan encer.

- Masukkan ayam dan santan kental.

- Masukkan tahu.

- Masak hingga bumbu meresap.

- Tambahkan gula, garam, dan kaldu ayam.

- Aduk agar santan tidak pecah.

- Koreksi rasa.

- Matikan kompor dan sajikan.

 

8. Opor Ayam Kuah Putih

Bahan:

- 1 kg daging ayam, potong-potong

- 1 lembar daun salam

- 1 batang serai

- Kayu manis secukupnya

- 1 cm lengkuas

- Fiber cream

- 1 sendok teh garam

- 1 sdm gula

- 2 bungkus penyedap rasa

 

Bumbu halus:

- 8 siung bawang merah

- 4 siung bawang putih

- 4 kemiri

- 5 cm jahe

- buah pala

 

Cara memasak:

- Cuci bersih ayam, tiriskan sipakan bumbu halus dan kasar

- Lalu giling semua bumbu halus

- siapkan bumbu kasar, tumis keduanya sampai bener-benar matang, 

- masukan air 1 gelas aduk-aduk sampai rata.

- Kemudian masukan ayamnya aduk-aduk sampai semua ayam dilumuri dengan bumbu.

- masukan air 4 gelas air sampai ayam terendam.

- Aduk-aduk lagi supaya semua bumbu tercampur rata, diamkan sampai ayam berubah pucat dan air agak menyusut kira-kira 8-10 menit, masukan penyedap, gula dan garam.

- Lalu masukan santan, tambahkan air sedikit aduk-aduk sampai rata.

- Sembari mendidih tetap diaduk supaya santan tidak pecah

- coba rasanya

- Angkat taburi bawang goreng, siap dinikmati.

 

9. Opor Ayam Telur Puyuh

Bahan:

- 2 potong daging ayam

- 15 butir telur puyuh rebus

- 1 batang serai

- 1 cm lengkuas

- 3 lembar daun jeruk

- Garam dan penyedap secukupnya

- 65 ml santan

- Air secukupnya

 

Bumbu halus:

- Bawang merah

- Bawang putih

- Kunyit bubuk

- Ketumbar bubuk

- Lada bubuk

- Pala bubuk

 

Cara memasak::

- Cuci ayam, tiriskan.

- Siapkan bumbu dan haluskan.

- Tumis hingga setengah matang.

- Tuang 1 gelas ait dan aduk hingga rata.

- Masukkan ayam dan aduk hingga ayam terlumuri bumbu.

- Masukkan 4 gelas air.

- Aduk agar tercampur.

- Masukkan santan dan telur puyuh.

- Tetap aduk agar santan tidak pecah.

- Angkat dan taburi bawang goreng.

 

10. Opor Ayam Gurih

Bahan:

- 1 kg daging ayam, potong-potong

- 1 lembar daun salam

- 1 batang serai

- Kayu manis secukupnya

- 1 cm lengkuas

- Fiber cream

 

Bumbu halus:

- 1 sendok teh merica

- 2 cm jahe

- 2 cm kunyit

- 1 sendok makan ketumbar

- Jinten secukupnya

- Garam dan gula secukupnya

 

Cara memasak:

- Ayam yang sudah bersih dikasih jeruk nipis dan garam, diamkan 15 menit

- Rebus ayam sebentar agar tidak amis. 

- Buang airnya, goreng sebentar, sisihkan.

- tumbuh bumbu halus, tumis bumbu halus dan bumbu lainnya dengan sedikit minyak goreng.

- Setelah wangi masukan santan, aduk-aduk agar santan tak pecah.

- Masukan ayam yang sudah digoreng sebentar,koreksi rasa.

- Tunggu sampai bumbu meresap dalam daging dan matang.

- Angkat dan taburi dengan bawang goreng.

 

11. Opor Ayam Mix

Bahan:

- 2 potong paha dan sedikit dada, sayat-sayat

- 1 buah tahu

- 3 telur rebus

- 2 buah kentang ukuran sedang

- 3 batang serai

- 1 ruas lengkuas

- 1 ruas kunyit

- 3 siung bawang putih

- 7 siung bawang merah

- 3 biji kemiri

- 3 lembar daun jeruk dan salam

- 100 ml air

- 1 sdm garam

- 1 sdm kaldu

- 2 sdm fiber cream

 

Cara memasak:

- Didihkan air, masukkan ayam, 

- buang kotoran yang muncul dipermukaan, lalu kecilkan api.

- Haluskan bumbu kecuali daun-daunan, lengkuas dan sereh.

- Tumis bumbu halus, daun-daunan, lengkuas dan sereh. 

- Tunggu sampai wangi dan berubah warna.

- Masukan tumisan bumbu ke rebusan ayam

- tambahkan kentang, 

- Masukkan garam serta kaldu

- Jika ayam sudah matang kentang sudah empuk, tambahkan tahu dan telur rebus.

- Tambahkan fiber creme, aduk-aduk, lalu coba rasa.

- Siap dihidangkan.***

Editor: Setiawan R

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x