Sebanyak 40 Cabang Olahraga terima Vaksin Covid-19, Berikut Jadwal Vaksinasi para Atlet

- 26 Februari 2021, 15:26 WIB
Wakil Presiden (Wapres) KH. Ma'ruf Amin meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 massal terhadap atlet pelatnas PBSI di Istora Senayan.
Wakil Presiden (Wapres) KH. Ma'ruf Amin meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 massal terhadap atlet pelatnas PBSI di Istora Senayan. /instagram.com/kyai_marufamin/Dok/PRBogor.com.

JAKSELNEWS.COM - Pada hari Jumat, 26 Februari 2021 para atlet, pelatih, dan tenaga pendukung dari 40 cabang olahraga telah melaksanakan vaksinasi Covid-19 di Gelora Bung KArno (GBK), Jakarta.

Sebanyak 40 cabang yang telah melakukan vaksinasi Covid-19 tahap pertama merupakan para atlet yang dijadwalkan akan mengikuti single event maupun multi event dalam waktu dekat, seperti Olimpiade Tokyo dan SEA Games.

"Vaksin hari ini yang didahulukan adalah mereka yang di pelatnas maupun yang bersiap kegiatan turnamen pertandingan dalam waktu dekat seperti sedang bersiap ke Olimpiade Tokyo dan SEA Games,” kata Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali di Istora, Jakarta, Jumat.

Baca Juga: Lagi-lagi Terancam, Pendukung Donald Trump Ingin Ledakkan Gedung Capitol

“Nanti kami juga akan perluas kepada para atlet kita yang tersebar di 34 provinsi yang sudah bersiap untuk ke Pekan Olahraga Nasional (PON),” lanjut Zainudin.

Zainudin sendiri berharap degan melkuka vaksinasi ini dapat memberi perlindungan kepada para atlet dan pelatih serta menumbuhkan rasa percaya diri di tengah pandemi Covid-19.

“Vaksin ini diupayakan supaya mereka lebih percaya diri supaya tidak ada rasa takut dan keraguan. Tapi tetap mereka harus menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” ujar Zainudin.

Baca Juga: Tahanan Koruptor sudah di Vaksinasi, Ini Tanggapan Arief Muhammad

Pemerintah telah menargetkan sebanyak 5.000 atlet, pelatih, dan tenaga pendukung untuk dapat melakukan vaksinasi Covid-19.

Halaman:

Editor: Husain F.P


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x