Song Kang Akui Banyak Adegan Menangis di Love Alarm Season 2, Jadi Sad Boy?

- 11 Maret 2021, 21:17 WIB
Poster Serial Netflix Original, Love Alarm Season 2.
Poster Serial Netflix Original, Love Alarm Season 2. /Winda Destiana Putri

JAKSELNEWS.COM - Love Alarm season 2 siap menyapa penggemar pada Jumat (12/3) esok. Baik kubu Sun Oh dan Hye Yeong pun sudah tak sabar menebak ending siapakah yang akan dipilih oleh Kim Jo Jo.

Menjelang penayangan serial original Netflix tersebut, belum lama ini Kim So Hyun dan Song Kang memang menggelar jumpa pers tanpa kehadiran Jung Ga Ram yang sedang wajib militer. Song Kang mengaku di Love Alarm Season 2 dia lebih banyak adegan menangis.

"Konflik pada season pertama sudah selesai, tetapi penyelesaiannya ada di season kedua. Saya harus bisa hadapi tantangan itu. Itulah yang membuat banyaknya adegan menangis di musim ini," kata Song Kang.

Pernyataan itu diperkuat dengan poster yang telah dirilis oleh Netflix bahwa Sun Oh sedang menitikkan air mata di hadapan seorang wanita. Bahkan Song Kang mengaku begitu menjiwai perannya sebagai Sun Oh. Dia sampai menonton ulang Love Alarm Season pertama untuk kembali mendapatkan feel sosok Sun Oh tersebut.

"Saya senang dengan sosok Sun Oh ini. Itu kenapa saya banyak menangis di musim kedua ini karena ada pesan yang ingin disampaikan dengan baik kepada penonton," kata aktor Sweet Home ini.

Cinta segitiga antara Sun Oh (Song Kang), Hye Yeong (Jung Ga Ram) dan Kim Jojo (Kim So Hyun) memang masih membuat tanda tanya. Perlu waktu dua tahun bagi penonton untuk bisa menyaksikan ketiganya kembali ke layar kaca. ***

Editor: Winda Destiana Putri


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini