Jadi Anak Kesayangan Netflix, Begini Tanggapan Song Kang

- 17 Maret 2021, 13:45 WIB
Song Kang
Song Kang /Sumber: Soompi

JAKSELNEWS.COM - Song Kang akhir-akhir ini memang sering muncul di serial besutan Netflix. Tak ayal aktor Korea Selatan ini disebut-sebut sebagai anak emas Netflix.

Popularitas Song Kang dimulai ketika membintangi Sun Oh dalam serial Netflix original Love Alarm. Kemudian namanya semakin bersinar ketika menjadi monster dalam drama Sweet Home yang juga besutan Netflix.

Sebentar lagi, Song Kang akan kembali muncul dalam serial Navillera yang juga dibuat oleh Netflix dan siap tayang pada 22 Maret mendatang. Tak heran jika Song Kang disebut sebagai anak emas, atau kesayangan Netflix versi Korea. Karena julukan sebelumnya sudah diberikan kepada Noah Centineo yang kerapkali membintangi serial di Netflix.

Menanggapi hal tersebut, Song Kang merasa tidak terbebani dengan julukan itu. Dia merasa bangga dan semakin bersemangat dalam memperdalam setiap peran yang diberikan.

"Meskipun setiap karakter dalam drama berbeda, tetapi aku tidak merasa itu sulit. Aku tidak merasa tertekan dengan ucapan penonton," kata Song Kang saat menghadiri jumpa pers drama Navillera mengutip laman Koreaboo Rabu (17/3).

Baca Juga: Totalitas! Song Kang Rela Les Balet demi Peran di Drakor Navillera

Hal yang paling utama adalah dirinya mampu menyerap semua ilmu yang ada di lokasi syuting. Song Kang selalu menantang dirinya untuk berperan sebagai sosok yang berbeda-beda di setiap drama.

Pada serial Love Alarm, Song Kang berperan sebagai anak orang kaya namun kurang kasih sayang. Di serial tersebut dia digambarkan sebagai sosok egois yang mau melakukan apa saja demi cinta.

Sementara pada serial Sweet Home, Song Kang digambarkan sebagai sosok yang memiliki trauma mendalam akan keluarga sehingga menjadi monster baik hati di apartemen tersebut.

Halaman:

Editor: Winda Destiana Putri


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x