SM Entertainment Dirikan Akademi ‘SM Institute’ Untuk K-Pop dan K-Culture

- 9 September 2020, 15:16 WIB
SM Entertainment mendirikan SM Institute sebagai sekolah pendidikan seni
SM Entertainment mendirikan SM Institute sebagai sekolah pendidikan seni /Soompi.

JAKSELNEWS.COM – Agensi hiburan terbesar di Korea Selatan, SM Entertainment, baru saja membuat kejutan dengan membuat akademi pengembangan bakat SM Institute.

SM Entertainment bermitra dengan institusi akademi terkenal di Korea Selatan Jongro Haneul Education hari ini 9 September 2020 baru saja mengumumkan bahwa mereka telah bekerja sama mendirikan SM Institute.

Dilansir Jakselnews.com dari artikel Portal Jember berjudul SM Entertainment Dirikan 'SM Institute', Akademi Pengembangan Bakat Untuk Jadi Superstar Global yang mengutip Koreaboo, SM Institute merupakan pusat pendidikan seni global baru yang difokuskan pada pengembangan bakat K-Pop dan K-Culture. Akademi ini berlokasi di Yayasan Seni Dongnang, di daerah Namsan.

Tujuan didirikannya akademi ini adalah untuk memberikan pengetahuan mengenai cara membina dan menumbuhkan bakat dengan memanfaatkan keberhasilan budaya pop Korea.

Nantinya, institut ini juga akan memberikan wadah pendidikan bahasa khusus, yakni bahasa Korea, Inggris, Mandarin, dan Jepang bagi para siswanya untuk terus mengembangkan dan mempersiapkan diri untuk menjadi superstar dunia.

Selain itu, mereka juga menawarkan sub-bagian dari akademi mereka yang didedikasikan untuk model, entertainer, fashion, serta manajemen influencer melalui operasi divisi model dan aktor mereka.

MOU yang ditandatangani pada tahun 2016 silam oleh SM Entertainment dan Jongro Haneul Education ini mampu memberikan pendidikan budaya populer tingkat tertinggi kepada siswanya dengan melibatkan Teknologi Budaya (CT) dalam kursusnya.

Mereka akan terus mengembangkan kemampuan untuk menawarkan kurikulum khusus bagi para siswa, menghasilkan konten budaya tambahan, dan mengembangkan program bahasa Korea dan asing yang diperlukan guna menumbuhkan bintang dunia yang sesungguhnya.

Sayangnya terdapat ketidakpastian terkait kemungkinan kelas tatap muka. SM Institute akan mengembangkan kurikulum dan konten pendidikan offline dengan teknologi pembelajaran canggih seperti kecerdasan buatan, serta menyediakan layanan pendidikan secara online, bahkan di luar negeri.

Halaman:

Editor: Husain F.P

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x