Raih Pencapaian Lagi! ENHYPEN Lampaui 150 Ribu Pre-Order untuk Album Debutnya

- 4 November 2020, 10:04 WIB
Foto terbaru ENHYPEN
Foto terbaru ENHYPEN /Twitter ENHYPEN Official

JAKSELNEWS.COMBoy group dengan julukan “monster rookies”, ENHYPEN, baru saja kembali meraih sebuah pencapaian sebelum debut.

Sebelumnya, grup beranggotakan tujuh orang tersebut dikabarkan akan debut pada tanggal 30 November 2020 mendatang dengan merilis album perdananya bertajuk “BORDER: DAY ONE”.

Album debut milik ENHYPEN yang belum rilis itu kini telah di-pre-order lebih dari 150.000 stok hanya dalam waktu dua hari.

Jumlah tersebut tentunya sangat menakjubkan untuk grup yang belum debut. Jumlah pre-order tertinggi dari album “BORDER: DAY ONE” diketahui berasal dari negara seperti Jepang dan Amerika Serikat.

Jumlah stok album pre-order tersebut diproduksi melalui beberapa pertimbagan, seperti banyaknya permintaan dari berbagai macam faktor termasuk jumlah album yang akan dibeli oleh para penggemar.

Belum lama ini, ENHYPEN telah meraih prestasi pertamanya sebelum debut melalui kanal YouTube resminya yang meraih 1 juta subscribers.

Grup tersebut kemudian mendapatkan Global Creator Award atau yang biasa disebut dengan Gold Play Button dari YouTube.

ENHYPEN merupakan grup yang terbentuk dari sebuah ajang kompetisi MNET bertajuk “I-LAND” dan beranggotakan tujuh orang, yaitu Jungwon, Jay, Jake, Ni-ki, Heesung, Sunghoon, dan Sunoo.

Grup besutan perusahaan kerja sama  antara CJ ENM dan Big Hit Entertainment, BELIFT LAB, itu kini tengah mempersiapkan untuk debutnya di akhir bulan November.

Halaman:

Editor: Husain F.P

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x