Intip 6 Pasangan Ayah-Anak 'The Return of Superman' Yuk, Super Menggemaskan!

- 6 Maret 2021, 10:02 WIB
Sam Hammington, William, dan Bentley yang menjadi salah satu keluarga yang masih tampil di 'Return of Superman'
Sam Hammington, William, dan Bentley yang menjadi salah satu keluarga yang masih tampil di 'Return of Superman' /Allkpop/Allkpop.com

JAKSELNEWS.COM - Tidak hanya perjalanan karirnya, nampaknya kehidupan keluarga para selebriti Korea juga menarik untuk diikuti ya. Bagaimana jadinya jika seorang ayah ditinggal ibu anak-anak dan harus mengasuh putra dan putri mereka selama 48 jam sendirian?

'The Return of Superman' atau 'Superman is Back' merupakan reality variety show yang tayang di stasiun TV KBS sejak 2013 lalu. Menampilkan keseharian ayah saat mengasuh anak-anaknya, lucu dan imutnya anak-anak para selebriti, serta interaksi menggemaskan ayah dan anak, acara ini memiliki banyak penggemar. 

Saat ini, 'The Return of Superman' menampilkan interaksi tiga keluarga yaitu Sam Hammington, Park Joo Ho, dan Hong Kyung Min. Namun sebelumnya, Anda mungkin tertarik menonton episode-episode lama dari 'The Return of Superman'. 

Baca Juga: Garuda Indonesia Beri Layanan Rapid Test Antigen Gratis Untuk Penumpang Rute Domestik

Yuk intip sederet pasangan ayah-anak yang pernah tampil dalam 'The Return of Superman'. 

1. Tablo – Haru

Tablo dan putrinya, Haru
Tablo dan putrinya, Haru Channel-K

Bergabung dalam acara ‘The Return of Superman’ pada 2013 hingga 2015 saat Haru berumur 3 tahun. Tablo yang merupakan rapper dari Epik High tampil bersama Haru pada 2013 hingga 2015.

Dalam 'The Return of Superman', Tablo menampilkan sisi dirinya yang lain, di luar pekerjaannya sebagai rapper, produser, dan juga founder dari label HIGHGRND. Tablo seketika menjadi ayah yang menyenangkan dan berbagi segala hal dengan putrinya layaknya seorang teman. 

Hingga kini, setelah Haru tumbuh menjadi gadis berusia 11 tahun, Tablo masih sering menunjukkan interaksi manisnya dengan sang putri. Tablo tampak antusias setiap kali menceritakan tentang Haru pada podcast maupun acara reality show yang ia ikuti. 

Baca Juga: Bak Formasi F4, Ini 4 Pemeran Biro Kontrol yang Bikin Salah Fokus

2. Song Ilkook – Song Triplet

Song Il Kook dan si kembar tiga, Daehan-Minguk-Manse
Song Il Kook dan si kembar tiga, Daehan-Minguk-Manse IMDB
Lahir pada 16 Maret 2012, Song Daehan, Song Minguk, dan Song Manse sukses mencuri perhatian penonton lewat tingkah lucu mereka. Tampil di acara 'The Return of Superman' sejak 2014 hingga 2016, Song Triplet seringkali membuat sang ayah, Song Ilkook kewalahan. 

Dijuluki sebagai 'The Real Superman' dalam acara tersebut, Song Ilkook membuat penonton salut akan caranya mendisiplinkan ketiga putranya. Ia jugaselalu menggunakan sepeda yang saling disambungkan saat mengajak anaknya jalan-jalan. 

Dalam 'The Return of Superman', Song Ilkook sering menunjukkan metode disiplinnya yang patut ditiru ketika tiga putranya saling bertengkar. Ia sering melakukan time-out dan membuat ketiganya saling meminta maaf dengan berpelukan atau mencium kening satu sama lain. 

Baca Juga: Viral di TikTok, Ini Lirik Lagu Hayloft dari Mother Mother

Song Ilkook diketahui meninggalkan acara juga karena mempertimbangkan pengaruh sorotan publik terhadap tumbuh kembang putranya. Wah keren ya!

3. Ko Ji Yong – Ko Seung Jae

Ko Ji Yong dan putranya, Ko Seung Jae
Ko Ji Yong dan putranya, Ko Seung Jae Allkpop

Ko Ji Yong merupakan anggota Sechs Kies yang merupakan boy group generasi pertama dalam sejarah K-Pop. Setelah menikah pada 2013, Ko Ji Yong lebih fokus pada kehidupan keluarganya dan bekerja sebagai karyawan biasa. Pada 2017 hingga 2019, Ko Ji Yong bergabung bersama putranya, Ko Seung Jae dalam 'The Return of Superman'. 

Pada awal-awal kemunculan mereka, Ko Seung Jae tampaknya tidak terlalu menyukai ayahnya karena sang ayah yang selalu sibuk bekerja. Namun, lama kelamaan Seung Jae akhirnya bisa mulai dekat dengan Ji Yong, terutama karena sering berinteraksi selama menjadi bagian 'The Return of Superman'. 

Seung Jae adalah anak yang cerdas dan ramah. Ia bahkan menyapa siapapun yang ia temui di jalan loh. Anda bisa menyaksikan interaksi manis mereka pada episode 154 hingga 280. 

4. Lee Beom Soo – Lee So Eul dan Lee Da Eul

Lee Beom Soo bersama dengan Lee So Eul dan Lee Da Eul
Lee Beom Soo bersama dengan Lee So Eul dan Lee Da Eul Allkpop
Lee Beom Soo dan anak-anaknya tampil di 'The Return of Superman’ pada tahun 2016 hingga 2017. Tidak hanya menunjukkan interaksinya dengan anak-anaknya, dalam acara ini penonton juga dibuat gemas dengan interaksi kakak beradik Lee So Eul dan adiknya, Lee Da Eul. 

Lee Beom Soo mengungkapkan jika keputusannya untuk mengikuti acara tersebut adalah agar ketiganya menjadi lebih dekat satu sama lain. Setelah kini anak-anaknya mulai tumbuh dewasa, Lee Beom Soo mengungkapkan jika mereka masih sering menonton klip episode mereka dalam 'The Return of Superman'. 

5. Ki Tae Yeong – Kim Ro Hee

Ki Tae Young sempat bergabung di 'Return of Superman' bersama putri pertamanya, Kim Ro Hee pada 2014
Ki Tae Young sempat bergabung di 'Return of Superman' bersama putri pertamanya, Kim Ro Hee pada 2014 Hallyuvibe!
Pasangan Ki Tae Young dan Eugene juga sempat tampil dalam 'The Return of Superman' pada 2016 hingga 2018 loh. Saat itu, putri kecil mereka, Ro Hee baru berusia 1 tahun dan sedang lucu-lucunya nih. 

Baca Juga: Viral di TikTok untuk Dance Berdua, Ini Lirik Lagu 'Motive' Ariana Grande

Saat itu, Ro Hee kecil masih suka bereksplorasi sampai sering membuat papa Tae Young kesal. Berkat tingkahnya yang menggemaskan, Ro Hee mencuri perhatian penonton yang bahkan merasa sedih saat Ki Tae Young meninggalkan acara ini. 

6. Choo Sung Hoon - Choo Sarang

Choo Sung Hoon dan putrinya, Choo Sarang
Choo Sung Hoon dan putrinya, Choo Sarang Allkpop.com

Choo Sung Hoon dan putrinya, Choo Sarang juga sempat tampil dalam acara 'The Return of Superman' pada 2013 hingga 2017 lalu. Choo Sarang kini tinggal bersama orangtuanya di Hawai. 

Choo Sarang pernah bertemu dengan G-Dragon pada salah satu episode 'The Return of Superman' loh. Gadis kecil itu tampak antusias dan sesekali melirik G-Dragon malu-malu saat rapper dan leader BigBang itu mengunjunginya. 

Baca Juga: Sembuh Dari Covid-19, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Jadi Nikah?

Selain enam pasangan ayah dan anak di atas, ada pasangan Kang Gary dan Ha Oh yang juga sukses mencuri perhatian penonton. Lee Hwi Jae dan putra kembarnya serta Lee Dong Gook dan lima anaknya juga pernah bergabung dalam acara 'The Return of Superman'.

Jadi setelah menonton interaksi menggemaskan dari pasangan ayah-anak ini, mana nih pasangan favorit Anda?***

 

Editor: Husain F.P


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini