Inilah 5 Rekomendasi Film Drama Korea yang Menarik untuk Kalian Tonton

- 19 Agustus 2021, 12:35 WIB
Drama Korea berjudul Yumi's Cells yang dibintangi Kim Go Eun dan Ahn Bo Hyun akan segera tayang bulan depan.
Drama Korea berjudul Yumi's Cells yang dibintangi Kim Go Eun dan Ahn Bo Hyun akan segera tayang bulan depan. /Soompi

JAKSELNEWS.COM - Drama Korea adalah salah satu film hiburan favorit yang selalu ditunggu-tunggu khususnya para penggemar drama.

Hal yang menarik dari drama korea yakni mulai dari aktor/pemeran dalam film, alur cerita yang beragam yang terasa tidak membosankan, inilah yang membuat drama Korea selalu sukses mencuri perhatian penonton.
 
Bagi para penggemar yang biasa menonton drama korea, jika film yang baru saja ditonton telah selesai, mereka langsung mencari film-film baru yang ingin ditontonnya.
 
 
Berikut sejumlah film drama korea yang bisa kalian tonton disaat waktu senggang atau tidak sibuk :
 
1. The Devil Judge 
 
Drama Korea, The Devil Judge berkisah tentang seorang hakim yang merubah ruang persidangan menjadi sebuah varielity show, karena tak ada kepercayaan publik terhadap para petinggi, pemeran dalam film ini diantaranya menampilkan Ji Sung, Kim Min-jung, Park Jin-young, dan Park Gyu-young.
 
2. Lost 
 
Drama Lost bercerita tentang sekelompok pria dan wanita biasa yang menyadari bahwa mereka belum mencapai prestasi apa-apa dalam hidupnya. 
 
Bu-jeong (Jeon Do-yeon) adalah seorang ghostwriter, hasil tulisannya akan diklaim sebagai karya orang lain. Di usianya yang hampir mencapai 40 tahun, Bu-jeong merasa bahwa hidupnya tidak memiliki arti. 
 
 
Sedikit cerita, pada suatu hari, Bu-jeong bertemu dengan pria muda bernama Kang-jae (Ryu Jun-yeol) yang telah kehilangan arah hidupnya akibat terus terlibat dalam masalah berbahaya akibat mengejar kekayaan. Kedua orang yang harus menghadapi segala ketidakpastian masa depan mereka, saling mendukung dan menyembuhkan satu sama lain dalam drama Lost.
 
3. Yumi's Cells
 
“Yumi’s Cells” adalah sebuah drama berdasarkan webtoon hit tentang seorang pekerja kantoran biasa bernama Yumi, diceritakan dari sudut pandang sel-sel otak di kepalanya yang mengendalikan pikiran, perasaan, dan tindakannya. 
 
Kim Go Eun berperan sebagai Yumi, Ahn Bo Hyun sebagai Goo Woong, Lee Yoo Bi sebagai Ruby, Park Ji Hyun sebagai Sae Yi, dan Jinyoung GOT7 sebagai Yoo Babi. Minho SHINee akan membuat penampilan spesial sebagai Woo Gi.
 
 
4. The Great Shaman Ga Doo-shim 
 
Menceritakan tentang seseorang yang bernama Ga Doo-shim (Kim Sae-ron) yang berusia 18 tahun ingin hidup sebagai siswa SMA biasa tetapi terlahir dengan nasib menjadi seorang dukun. 
 
Sementara itu, Na Woo-so (Nam Da-reum) adalah siswa SMA dengan kehidupan hampir sempurna yang berasal dari keluarga kaya, memiliki penampilan menarik, dan berprestasi di sekolah. 
 
Ketika Doo-shim tiba-tiba muncul dalam hidupnya, Woo-so mendapatkan kemampuan untuk melihat roh jahat, dan keduanya pun terjerat ke dalam kasus misterius bersama.
 
5. The Road: The Tragedy of One
 
Menceritakan tokoh bernama Baek Soo Hyun (Ji Jin Hee), seorang pembawa berita yang populer dan sangat dihormati. 
 
 
Akan tetapi, Baek Soo Hyun memiliki sifat yang dingin dan akan melakukan segala cara untuk mendapatkan apa yang ia inginkan. Namun hingga akhirnya ia menikah dengan Seo Eun-soo (Yoon Se-ah), putri dari Direktur Jegang Group, yang sangat berpengaruh dalam dunia politik dan ekonomi.
 
Itulah sejumlah film-film Drama Korea yang menarik dan bisa kalian tonton untuk mengisi kekosongan waktu dirumah.***

Editor: Husain F.P


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x