BIN Sebut Milenial Target Utama Teroris

- 3 April 2021, 18:34 WIB
Ilustrasi hacker
Ilustrasi hacker /Pixabay/geralt

JAKSELNEWS.COM - Deputi VII Badan Intelijen Negara (BIN), Wawan Hari Purwanto mengatakan bahwa milenial merupakan target utama dari para teroris untuk direkrut menjadi anggota baru.

Menurut Wawan, kelompok teroris sengaja menargetkan anggota barunya kepada informasi yang tidak kritis dan mudah menelan informasi mentah-mentah.

"Memang milenial ini menjadi target utama dari mereka (kelompok terorisme)," kata Wawan dalam diskusi daring, pada Sabtu, 3 April 2021.

Baca Juga: Sandiaga Uno Targetkan 100 Ribu Pelaku Industri Film Mendapat Vaksin Covid-19

Maka dari itu, Wawan menghimbau kepada seluruh masyarakat, termasuk generasi milenial untuk selalu memastikan informasi yang diterima.

Selain itu, selalu tanyakan kepada para ulama atau ahlinya ketika ada informasi yang belum dipahami.

"Dengan maksud supaya kajian-kajian ini akan lebih komprehensif serta apakah ashabunuzul itu cocok," ujar wawan.

Wawan juga berpesan kepada para orang tua untuk selalu memperhatikan materi yang dibaca oleh anak generasi milenial.

Baca Juga: Deretan Scene Stealer Drama Hits yang Digandrungi Pecinta Drama Korea

Halaman:

Editor: Husain F.P


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x