Diserang Warganet Lewat Foto Hamil, Rahayu Saraswati Dapat Dukungan Politikus PSI Tsamara Amany

- 26 Oktober 2020, 15:50 WIB
Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, calon wakil wali kota Tangsel
Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, calon wakil wali kota Tangsel /@rahayusaraswati/

JAKSELNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Tangsel, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, diserang netizen lewat foto hamil yang diposting 5 tahun lalu. 

Rahayu pun menanggapi hal tersebut. Tak hanya itu, politikus PSI Tsamara Amany memberi dukungan kepadanya.

Foto tersebut merupakan foto Rahayu Saraswati Djojohadikusumo yang sedang hamil dan diunggah oleh akun bernama Bang Djoel di facebook dengan caption menyudutkan mengomentari soal udel.

"Yg mau coblos udelnya silahkan..Udel dah diumbar..pantaskah jadi panutan apalagi pemimpin tangsel ??" tulis akun Facebook Bang Djoel, seperti ditautkan Tsamara dalam akun Twitter pribadinya, untuk melengkapi komentar.

Dilansir Jakselnews.com dari artikel LingkarMadiun.Pikiran-Rakyat.com berjudul Rahayu Saraswati Diserang Netizen Lewat Foto Hamil, Politikus PSI Tsamara Amany Beri Dukungan, Tsamara Amany pun angkat suara di media sosial Twitter pribadinya terkait hal tersebut. 

Dalam cuitannya, Tsamara justru menyerang balik akun tersebut dan menganggap hal itu sebagai pelecehan.

"Mbak @RahayuSaraswati keliling Tangsel kampanye program. Dan orang ini lebih tertarik membahas udel? Kalau foto kehamilan dijadikan alat pelecehan, yang bermasalah pasti otak pelaku pelecehan." tulis Tsamara di akun Twitter pribadinya, @TsamaraDKI.

"Setelah paha mulus, kini coblos udel. Kandidat no 2 & 3 harus tertibkan pendukungnya." lanjut cuitan Tsamara.

Melalui akun resmi Rahayu Saraswati ia memberi tanggapan terhadap Tsamara. Ia menuliskan rasa terima kasih kepadanya.

"Terima kasih perhatiannya@TsamaraDKI memang cukup membingungkan & bikin sedih kenapa moment dari 5 thn lalu yang menunjukkan kebesaran Tuhan melalui seorang perempuan bisa dijadikan alat serangan utk pilkada," tulis Rahayu.

Seperti diketahui, jadwal Pilkada Tangerang Selatan akan berlangsung pada 9 Desember 2020. Partai Gerindra dan PDI Perjuangan mengusung dukungan pasangan bakal calon (Balon) Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Muhamad dan balon Wakil Walikota Tangsel Rahayu Saraswati Djojohadikusumo.

Munculnya nama Rahayu Saraswati tampak mencuri perhatian pada perhelatan tersebut.

Di mana wanita yang merupakan keponakan dari Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto itu memang kali pertama dikenal sebagai pemain film.

Kemudian kini ternyata Rahayu Saraswati punya ambisi lebih serius lagi di dunia politik.

Dalam Pilkada Tangerang Selatan, pasangan Muhamad-Rahayu Saraswati didukung PDI Perjuangan, Gerindra, PAN, Hanura dan tiga partai tanpa kursi di DPRD Tangsel, NasDem, Perindo dan Partai Garuda.*** (Rendi Mahendra/Lingkar Madiun)

Editor: Husain F.P

Sumber: Lingkar Madiun


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah