Joe Biden Jadi Presiden Amerika Terpilih, Pemuda Minang Ini Akan Mengirim Biden Rendang Spesial

- 9 November 2020, 14:02 WIB
Menang di Pilpres AS 2020, Rendang Spesial Akan Dikirim Pemuda Minang Khusus untuk Joe Biden.
Menang di Pilpres AS 2020, Rendang Spesial Akan Dikirim Pemuda Minang Khusus untuk Joe Biden. /Kolase IG @resemasak_ku dan Joebiden.com

JAKSELNEWS.COM - Pertarungan memperebutkan posisi Presiden di Amerika Serikat pun telah dimenangkan oleh Joe Biden. 

Joe Biden berhasil mengukir sejarah kemenangan dalam pemilihan Presiden (Pilpres) Amerika Serikat ke-59 setelah berhasil mengalahkan Donald Trump.

Menanggapi kemenangan Joe Biden dalam pemilihan Presiden Amerika Serikat, Ketua Umum Persatuan Pemuda Mahasiswa Minang (PPMM), David, mengucapkan selamat atas kemenangan tersebut.

David pula yakin hubungan bilateral antara Indonesia-Amerika akan makin harmonis.

Menurutnya, janji Joe Biden untuk mengangkat suara muslim Amerika diyakini akan menciptakan rasa aman bagi perantau asal Minangkabau yang saat ini ada di negeri tersebut.

“Congratulations to Mr. Joe Biden. The United States of America’s 46th president. Saya yakin hubungan bilateral antara Indonesia-Amerika akan makin harmonis. Ketua PPMM akan mengirimkan langsung surat dukungan, sekaligus karangan bunga. Melalui duta besar Amerika di Jakarta,” kata David Pemuda Minang melalui sambungan selular, Minggu 8 November 2020 malam, sebagaimana dilansir Jakselnews.com dari artikel ArahKata.Pikiran-Rakyat.com berjudul Menangi Pilpres Amerika, Pemuda Minang Ini Akan Kirimi Joe Biden Rendang Spesial.

Menurut David, Keyakinan ini dilihat dari berbagai kampanyenya yang sepertinya sangat menghormati umat Islam. 

Biden bahkan disebut berhasil menarik simpati pemilih Muslim dengan mengutip hadist Nabi Muhammad SAW yang memerintahkan setiap Muslim mencegah keburukan.

“Barangsiapa di antara Kamu yang melihat kemungkaran, maka ubahlah dengan tanganmu. Jika tidak sanggup lakukan dengan lisanmu. Jika masih tidak sanggup ubahlah dengan hatimu,” kata Biden, seperti yang ditirukan David.

Halaman:

Editor: Husain F.P

Sumber: ArahKata


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x