ShopeePay Bersinergi dengan Kitabisa.com untuk Bantu Pulihkan UMKM di Masa Pandemi

- 5 November 2020, 11:24 WIB
ShopeePay dan Kitabisa.com Sinergi untuk Bantu UMKM Pulih Saat Pandemi
ShopeePay dan Kitabisa.com Sinergi untuk Bantu UMKM Pulih Saat Pandemi /ShopeePay

Head of Brand Partnership KitaBisa.com, Marissa Thara Wardhani menambahkan, "sebagai platform donasi dan fundraising terpercaya di Indonesia kami menyambut sebagai inisiasi berbagai pihak untuk berbagi kebaikan kepada sesama,".

Salah satunya kehadiran ShopeePay sebagai salah satu metode berdonasi yang mudah dan aman. Serta program Gerobak Mapan, salah satunya program KitaBisa yang juga mendapat dukungan dari para brand terbaik termasuk ShopeePay dengan tujuan memberikan kesempatan dan daya untuk berkembang bagi penggiat UMKM di situasi ini,"

Bagi anda yang ingin berpartisipasi dalam program Gerobak Mapan, berikut langkah-langkah mudah untuk berdonasi melalui laman KitaBisa.com atau aplikasi KitaBisa.com yang dapat diunduh di Google Play atau Apple Store:

1.Buka aplikasi/website KitaBisa.com dan mencari 'Bantu UMKM Bersama ShopeePay' atau langsung kunjungi laman kitabisa.com/ gerobakmapanshopeepay

2.Klik 'Donasi Sekarang'.

3.Isi nominal donasi yang akan diberikan.

4.Pilih ShopeePay sebagai metode pembayaran, donatur akan diarahkan ke QR Code yang dapat dipindai dengan fitur scan pada aplikasi Shopee jika berdonasi melalui website. Sedangkan, jika donatur berdonasi melalui aplikasi, donatur akan diarahkan ke aplikasi Shopee untuk menyelesaikan transaksi.

5.Masukan PIN ShopeePay atau konfirmasi dengan Face ID/sidik jari.

6.Donatur akan mendapatkan notifikasi setelah donasi berhasil dilakukan.

Untuk kenyamanan dan kelancaran berdonasi, pengguna disarankan melakukan top-up saldo ShopeePay terlebih dahulu yang bisa dilakukan bebas biaya dari transfer bank/online banking serta melalui minimarket.

Halaman:

Editor: Husain F.P

Sumber: Ringtimes Bali


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x