Single 'TOP' Stray Kids Terjual 100.000 Album, RIAJ Berikan Sertifikasi Emas

- 10 April 2021, 14:37 WIB
Stray Kids, boy group asuhan JYP Entertainment yang berhasil menjual 100.000 album untuk single Jepang mereka 'TOP'.
Stray Kids, boy group asuhan JYP Entertainment yang berhasil menjual 100.000 album untuk single Jepang mereka 'TOP'. /Instagram.com/@realstraykids

JAKSELNEWS.COM - Pada 8 April lalu, Stray Kids berhasil menjual 100.000 album untuk single berbahasa Jepang mereka, 'TOP'. Oleh karena itu, single ini secara resmi telah mendapat sertifikasi emas dari Recording Industry Association of Japan (RIAJ). 

Selain meraih sertifikat RIAJ, single ini juga menduduki puncak tangga lagu harian dan mingguan Oricon setelah dirilis pada Juni 2020.  Stray Kids merilis single 'TOP' dalam tiga bahasa yaitu Jepang, Korea, dan Inggris. 

Single ini menjadi soundtrack untuk animasi 'Tower of God'. Stray Kids merupakan boy group JYP Entertainment yang debut pada 2018 lalu. 

Baca Juga: Google Pixel 5A Akan Dirilis Tahun Ini

Stray Kids debut pada 25 Maret 2018 setelah mengikuti acara reality show 'Stray Kids' yang tayang di Mnet. Mereka pertama kali debut di Jepang dengan merilis album kompilasi 'SKZ2020' pada 18 Maret 2020. Saat ini, Stray Kids tengah berpartisipasi dalam acara 'Kingdom: Legendary War' yang tayang di Mnet.***

Editor: Husain F.P

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x