Trump Umumkan Pemecatan Menhan AS, Ketua DPR AS: Menabur Kekacauan di Hari-Hari Terakhir

- 10 November 2020, 14:05 WIB
Mark Esper dipecat sebagai Menhan AS oleh Donald Trump.
Mark Esper dipecat sebagai Menhan AS oleh Donald Trump. /Twitter/@realDonaldTrump/

Esper meninggalkan pentagon secara diam-diam pada Senin, 9 November 2020 tanpa diiringi tepuk tangan para staf yang biasanya dilakukan pada pejabat tinggi.

Di hari yang sama Miller juga tiba di Pentagon. Pengangkatan Miller sebenarnya patut dipertanyakan legalitasnya. Pasalnya secara hukum, yang menggantikan posisi Menhan seharusnya adalah Wakil Menhan saat ini, David Norquist.

Lebih dari itu, seseorang boleh diangkat menjadi Menhan jika sudah keluar dari dinas militer aktif minimal 7 tahun, sedangkan Miller baru meninggalkan dinas militer pada tahun 2014.

Tindakan Trump ini ditanggapi oleh Ketua DPR AS, Nancy Pelosi yang menganggapnya sebagai upaya membuat kekacauan.

"Pemecatan mendadak Esper adalah bukti yang mengganggu bahwa Presiden Trump bermaksud menggunakan hari-hari terakhirnya di kantor untuk menabur kekacauan dalam demokrasi Amerika dan di seluruh dunia," ujar Pelosi.

Kekalahan Trump dari Biden dalam Pilpres AS 2020 membuatnya tidak bisa lagi melanjutkan kekuasaan kepresidenan di periode kedua. Meskipun ia berniat mengajukan gugatan ke Mahkamah Agung AS, tetapi banyak pihak yang meragukan keberhasilannya.***(Mohammad Syahrial/Portal Jember)

Halaman:

Editor: Husain F.P

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah