BMKG Beri Peringatan Hujan Disertai Petir di Jaksel hingga Malam

- 21 Oktober 2020, 11:59 WIB
Kepala BNPB imbau masyarakat pantau BMKG.*
Kepala BNPB imbau masyarakat pantau BMKG.* /bmkg.go.id

 

JA KSELNEWS.COM - Badan meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan peringatan adanya hujan lebat disertai dengan petir di wilayah Jakarta Selatan pada Rabu 21 Oktober 2020.

Melalui situs resminya, BMKG memberikan prakiraan bahwa wilayah Jakarta Selatan akan turun hujan disertai petir dan angin kencang mulai dari pagi hingga malam hari.

Selain wilayah Jakarta Selatan, BMKG juga memberi peringatan adanya hujan di wilayah  Jakarta Timur, Jakarta Pusat, dan Jakarta Barat.

“Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Jaksel, Jaktim, Jakpus dan Jakbar pada siang, sore dan malam hari,” dikutip dari situs www.bmkg.go.id.

Hujan dengan skala besar dan diiringi petir mengguyur wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, sedangkan hujan dengan skala sedang diperkirakan akan mengguyur Jakarta Pusat dan Jakarta Barat pada siang dan malam hari.

Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu diguyur hujan ringan pada pagi dan siang hari, serta berawan pada malam hari.

BMKG melaporkan rata-rata suhu udara di wilayah Jakarta berkisar antara 24 hingga 31 derajat Celcius dengan tingkat kelembaban 75 hingga 95 persen.***

Editor: Husain F.P

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah