Yoga Sebelum Tidur Selama Puasa, Mengapa Tidak?

- 14 April 2021, 19:13 WIB
Yoga sebelum tidur selama puasa bisa menjadi alternatif olahraga ringan Anda
Yoga sebelum tidur selama puasa bisa menjadi alternatif olahraga ringan Anda /yogajurnal.com/

JAKSELNEWS.COM - Selama bulan puasa, Anda tentunya tetap harus berupaya menjaga rutinitas olahraga Anda. Tidak memiliki energi yang cukup di pagi hari? 

Tenang saja, Anda dapat mencoba melakukan yoga sebelum tidur. Sebenarnya, tidak ada waktu terbaik untuk berolahraga. 

Anda hanya perlu menyesuaikan waktu Anda berolahraga dengan jadwal dan keseharian Anda. Tentunya, 10 menit bahkan lebih baik daripada tidak sama sekali. 

Baca Juga: Dikabarkan Segera Comeback, 2NE1 Telah Rekaman Lagu Baru

Untuk membantu Anda, yuk coba ikuti beberapa video yoga singkat sebelum tidur berikut ini:

Stretch and Relax Selama 10 Menit

Dengan mencoba gerakan yoga sebelum tidur, Anda dapat mengatasi gejala insomnia yang mungkin Anda alami. Tentunya, kualitas tidur Anda selama puasa juga akan membantu Anda tetap berenergi seharian. 

Regangkan Otot Setelah Seharian Beraktivitas 

Yoga sebelum tidur juga baik dilakukan terutama jika Anda lebih banyak duduk di kantor seharian. Yoga dapat membuat otot Anda menjadi lebih rileks sehingga lebih nyaman selama tidur dan bangun lebih segar untuk sahur besok pagi. 

Tenangkan Pikiran dan Rileks Sebelum Tidur

Halaman:

Editor: Husain F.P

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x