5 Tips Lancar Public Speaking Agar Tidak Gugup, Percaya Diri Salah Satunya

- 14 Desember 2021, 09:53 WIB
Ilustrasi public speaking
Ilustrasi public speaking //Freepick

JAKSELNEWS.COM - Berbicara didepan banyak orang memanglah tidak mudah, terlebih lagi jika Anda menjadi pembicara pada suatu acara dan belum mengerti akan teknik public speaking.

Sebab, public speaking tidak hanya harus berani tampil berbicara di depan umum saja, tetapi harus bisa menyampaikan ide dan pemikiran dengan cara yang menarik, baik verbal maupun non verbal.

Dengan menguasai public speaking, Anda bisa mempresentasikan sesuatu dengan lebih lancar dan mengurangi rasa gugup berbicara di depan orang lain yang tidak terlalu kamu kenal.

Berikut beberapa tips agar public speaking lancar ketika berbicara atau presentasi dihadapan banyak orang yang dilansir dari berbagai sumber :

1. Percaya Diri

Dalam melakukan public speaking, hal utama yang harus Anda miliki ialah percaya diri. Sebab, percaya diri merupakan sikap atau keyakinan atas kemampuan diri sendiri, dengan cara seperti itu, kecemasan yang ada pada diri Anda akan berkurang, karena Anda percaya diri akan tampil maksimal ketika berbicara didepan banyak orang.

2.Menguasai Materi

Sebelum melakukan public speaking di depan audience, tentunya Anda harus menguasai materi agar Anda paham dan mengerti apa yang akan disampaikan kepada audience nantinya, dengan begitu juga dapat memperlancar Anda melakukan presentasi.

3. Perhatikan Ekspresi dan Bahasa Tubuh

Ekspresi dan bahasa tubuh sangat penting saat melakukan public speaking karena hal tersebut dapat membuat audiens merasa terlibat dan nyaman atau sebaliknya. Audience akan melihat gerak-gerik tubuh Anda diatas panggung secara tidak langsung, untuk itu jangan ragu dalam mengontrol ekspresi dan bahasa tubuh Anda.

4.Kenali Siapa Audiens Anda

Dengan mengetahui siapa audiens Anda Sebelum muncul di hadapan audiens, akan lebih baik bila kamu mengetahui terlebih dahulu siapa yang akan menjadi audiensnya. Hal ini dilakukan supaya kamu mempunyai strategi untuk bisa menarik perhatian mereka ketika berbicara dihadapan publik.

5.Interaksi 

Audiens pasti ingin dilibatkan secara langsung dalam public speaking. Untuk itu, ada baiknya berinteraksi kepada audiens agar komunikasi dan penyampaian informasi menjadi lebih hidup. Selain itu, bisa juga dengan melontarkan pertanyaan atau melakukan ice breaking kepada Audiens.

Halaman:

Editor: Husain F.P

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x