Akibat COVID-19, Marvel Kembali Tunda Perilisian Film “Black Widow”

18 September 2020, 11:33 WIB
Black Widow /istimewa

JAKSELNEWS.COM – Marvel berencana untuk kembali menunda perilisan film Black Widow karena pandemi COVID-19.

Film yang semulanya dijadwalkan tayang pada 6 November 2020 mendatang, kini sedang dipertimbangkan kembali perilisannya dengan melihat opsi lain.

Sebelumnya beberapa film yang sudah siap tayang juga telah ditunda dengan alasan yang sama seperti film Supernatural, A Quite Place, Mulan, dan The New Mutants.

Disney juga dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk merilis film animasinya yang digarap oleh Pixar, Soul.

Film Soul saat ini masih dijadwalkan tayang pada 20 November 2020 mendatang. Namun, sejumlah sumber mengatakan bahwa film Soul kemungkinan akan tayang di Disney+. Tetapi, Disney telah membantah kabar tersebut.

Dilansir Jakselnews.com dari artikel Pikiran Rakyat Bekasi berjudul Pecinta Marvel Harap Bersabar, Black Widow Kembali Tunda Perilisan Filmnya, Black Widow yang dibintangi oleh aktris Scarlett Johansson telah mengalami penundaan jadwal tayang beberapa kali. Awalnya, film ini direncanakan untuk rilis pada bulan Mei.

Hingga saat ini pihak Disney belum memberikan konfirmasi tanggal perilisan pasti film Black Widow dan film Marvel lainnya seperti Eternals, Sang-Chi and The Legend of The Ten Rings, dan Thor: Love and Thunder.

Mengenai Black Widow, Scarlett Johansson mengatakan bahwa film tersebut dibuat untuk mencerminkan gerakan #MeToo serta Time’s Up yang telah bergaung selama beberapa tahun belakangan.

Salah satu film Marvel yang paling dinantikan ini akan menceritakan tentang kehidupan serta latar belakang agen mata-mata wanita bernama Natasha Romanoff atau Black Widow dalam pencariannya antara film Civil War dan Infinity War.

Meski Black Widow telah lama muncul di Avengers, diketahui Black Widow masih belum memiliki flm tunggalnya sendiri.

Selanjutnya ada Warner Bros yang juga baru saja mengumumkan untuk menunda perilisan film Wonder Woman 1984 ke bulan Desember 2020. Ada pun Universal yang menunda penayangan Candyman yang awalnya dijadwalkan rilis bulan Oktober 2020, kini ditunda ke tahun 2021.

Hingga saat ini, film yang masih menetapkan untuk tayang sesuai dengan jadwalnya adalah film No Time to Die yang dibintangi oleh James Bond yang dijadwalkan tayang 20 November 2020 mendatang.

Di Amerika Serikat, sebanyak 70% bioskop telah dibuka kembali, namun mereka kesulitan mendatangkan penonton.

Sementara itu di New York City dan Los Angeles, bioskop masih ditutup. Para pemilik bioskop pun berharap film yang saat ini sedang tayang seperti film Tenet dapat mendatangkan penonton.

Akibat pandemi yang saat ini masih menyebar, film Tenet hanya mampu meraup keuntungan sebesar Rp 430 juta setelah dua pekan penayangannya.***

Editor: Husain F.P

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi

Tags

Terkini

Terpopuler