Publikasikan Konsep Aespa, Ini Alasan SM Entertainment Disebut 'Trendsetter'

- 28 Oktober 2020, 14:33 WIB
Karina AESPA
Karina AESPA /Twitter @aespa

“Di dalam aespa, ada anggota dunia nyata dan anggota dunia maya. Anggota dari dunia nyata dan virtual tidak meminta satu sama lain untuk melakukan sesuatu yang spesifik, tetapi mereka dapat berinteraksi dan berkomunikasi karena anggota virtual memiliki otak AI.

Mereka dapat berbicara satu sama lain dan membantu satu sama lain, menjadi teman, dan berbagi info.

Mereka juga pada akhirnya akan dapat memasuki dunia satu sama lain, dan berinteraksi satu sama lain dengan mengadakan sesi langsung di media sosial, yang semuanya belum ada hingga saat ini,” ucap Lee Soo Man, dikutip dari Koreaboo.

Dalam teaser video yang menampilkan ‘My Karina’ (dunia nyata) dan ‘ae Karina’ (dunia maya), terlihat juga dua trainee SM Entertainment, yaitu Ningning dan Aeri. Penggemar menduga dua trainee tersebut juga merupakan anggota dari aespa yang akan dikenalkan ke publik.

Wah, kata trendsetter yang disematkan untuk SM Entertainment memang tidak perlu dipertanyakan lagi ya..

Bagaimana menurut Anda?***

Halaman:

Editor: Husain F.P

Sumber: Instagram Koreaboo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x