Tiada Kopi di Siang Hari, Ikuti Tips Berikut Agar Tidak Mengantuk Selama Puasa

- 12 April 2021, 19:00 WIB
Mengantuk saat puasa, bagaimana mengatasinya?
Mengantuk saat puasa, bagaimana mengatasinya? /Pexels /Marcus Aurelius

JAKSELNEWS.COM - Selama berpuasa, tubuh kita cenderung berusaha menyesuaikan diri. Produksi hormon insulin dan kortisol mungkin meningkat karena kalori berlebihan di malam hari dan perubahan pola makan yang terjadi saat Anda berpuasa. 

Tak jarang, Anda mengkonsumsi kopi di pagi dan siang hari agar tetap terjaga dan produktif seharian. Selama puasa, Anda mungkin menghindari kopi di pagi hari untuk menjaga kesehatan lambung dan tidak dapat mengkonsumsi kopi di siang hari karena puasa.

Anda tentunya perlu mensiasati hilangnya kopi dalam keseharian siang Anda agar tetap terjaga selama puasa. Untuk itu, ikuti beberapa tips berikut agar terhindar dari rasa kantuk selama puasa. 

Baca Juga: Pecahkan Misteri Ending Drama Sisyphus: The Myth, Han Tae Sul adalah Sisyphus

1. Perhatikan Tidur Anda di Malam Hari

Ada baiknya Anda menjaga dan memperhatikan kualitas tidur Anda di malam hari. Kurangi penggunaan gadget menjelang tidur dan berhenti mengkonsumsi sesuatu maksimal dua jam sebelum tidur. 

Ciptakanlah suasana yang tenang dan nyaman sebelum Anda tidur. Selain itu, perpanjang durasi tidur Anda agar Anda tetap merasa segar saat bangun untuk sahur. Di pagi hari, usahakan Anda terpapar cahaya matahari selama kurang lebih 10 menit untuk membuat Anda merasa lebih segar.

2. Istirahatkan Mata

Menatap layar komputer seharian saat bekerja memungkinkan mata Anda menjadi lelah dan lebih mudah mengantuk. Oleh karena itu, sesekali alihkan pandangan Anda ke arah jendela luar atau untuk melihat pemandangan luar kantor yang masih memiliki tanaman atau taman hijau. 

Baca Juga: Friendzone dan Situationship, Yuk Kenali Agar Tidak Patah Hati atau Terjebak Tanpa Komitmen

3. Power Nap

Saat lunch break, manfaatkan waktu selama kurang lebih 5-20 menit untuk beristirahat. Anda dapat memejamkan mata dan berbaring sebentar di ruang istirahat atau beristirahat di meja kerja Anda. 

Selain membantu Anda menghilangkan rasa kantuk, power nap juga dapat me-refresh pikiran Anda, meningkatkan kemampuan kognitif, dan konsentrasi Anda. Power nap juga ternyata dapat mengurangi risiko penyakit jantung. 

4. Lakukan Stretching Sederhana 

Setelah power nap selama istirahat makan siang, Anda juga dapat melakukan gerakan stretching sederhana yang dapat membuat otot-otot Anda lebih rileks. Dengan stretching, oksigen pada otak Anda juga meningkat sehingga rasa kantuk Anda akan berkurang bahkan menghilang. 

Baca Juga: Vaksin Sinovac Dikabarkan Memiliki Efektivitas Rendah, China Berencana Kombinasi Vaksin

5. Perhatikan Makanan Saat Sahur 

Makanan yang Anda konsumsi saat sahur merupakan asupan yang penting untuk mendukung puasa Anda seharian. Oleh karena itu, perhatikan keseimbangan gizi pada makanan sahur Anda. Pastikan Anda memasukkan komponen karbohidrat, protein, dan lemak serta tambahan serat untuk membuat Anda berenergi untuk menjalani puasa. 

Semoga tips di atas bermanfaat untuk Anda ya. Selamat menjalani ibadah puasa!***

 

Editor: Husain F.P


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x