Ciri-ciri Doa Kita Dikabulkan Allah SWT

7 Januari 2022, 08:12 WIB
lustrasi, Seorang muslim sedang berdoa / Wallpaperaccess/

JAKSELNEWS.COM - Ciri-ciri bagi umat muslim agar mewujudkan keinginannya di dunia maupun akhirat yakni dengan cara berdoa. Doa bisa dilakukan kapan dan dimana saja. Setiap kali mau melakukan sesuatu yang positif, dianjurkan untuk berdoa, agar apa yang dilakukan tersebut diberkahi dan dikabulkan oleh Allah SWT.

Sebab, berdoa merupakan salah satu kewajiban yang harus dilakukan oleh umat Islam setelah melakukan sholat wajib. 

Hal ini merupakan salah satu bentuk ikhtiar dari seorang umat kepada Tuhan untuk memohon ampunan dan meminta keberkahan.

Allah SWT akan mengabulkan doa orang-orang yang bersungguh-sungguh dalam memohon. Dia tidak akan mengabulkan doa orang yang setengah hati dalam berdoa atau doa yang menurut-Nya bukan yang terbaik bagi kita.

Baca Juga: Sedang Mengalami Hidung Tersumbat? Begini Cara Mengatasinya

Allah memiliki ciri-ciri tersendiri dalam mengabulkan doa hamba-Nya, seperti dalam hadits Thabrani dikutip dari buku berjudul Mutiara Mukmin Milenium

oleh Ramadha Tsulatsi Hajar, M.Pd:

"Tiada seorang berdoa kepada Allah dengan suatu doa, kecuali dikabulkan oleh-Nya, dan dia memperoleh salah satu dari tiga hal, yaitu dipercepat terkabulnya baginya di dunia, disimpan (di tabung) untuknya sampai di akhirat, atau diganti dengan mencegahnya dari musibah serupa." (HR Thabrani).

Sufyan Ats-Tsauri meriwayatkan bahwa Allah SWT sangat mencintai orang-orang yang terus memohon dan meminta kepada-Nya sedangkan Allah SWT sangat murka terhadap orang yang tidak pernah berdoa sekalipun.

Berikut ini ciri-ciri doa dikabulkan Allah SWT :

1. Perasaan takut kepada Allah SWT

Salah satu ciri-ciri doa kita dikabulkan Allah yakni bertambahnya takut kepada Allah SWT adalah sifat orang yang bertakwa, dan juga merupakan bukti berimannya seseorang kepada Allah SWT. Bagi yang melaksanakan perintah tersebut maka ketaqwaannya akan bertambah dan karena itu ia akan memperoleh kemuliaan dan dijulukiNya ke arah kebaikan sehingga menjadi salah satu tanda doa dikabulkan.

Baca Juga: Ibadah Umroh Dibuka Kembali Mulai 8 Januari dengan Prokes Ketat

Sedangkan bagi yang mengabaikannya, maka dosanya makin bertambah dan bertambah pula kehinaannya dan diikuti dengan bergelimang dalam lautan dosa dan kemaksiatan.

Dalam hal ini, orang yang takut kepada Allah SWT akan senantiasa mendapatkan keselamatan dari hal – hal yang tidak ia sukai, diberi kecukupan dan diberi akhir yang bagus.

2. Selalu dzikir atau bershalawat 

Maka cobalah selalu dengungkan zikir dan shalawat dengan hati yang khusyu, sebab dzikir dan shalawat itu jembatan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT disamping ibadah sunnah lainnya.

Kala berdoa berendahlah kepada Allah, sebab Allah SWT mengabulkan doa orang yang bersungguh – sungguh dalam memohon.

Baca Juga: Ini 5 Manfaat Kedelai Bagi Kesehatan, Dapat Mencegah Demensia Lho!

3.Yakin akan terkabul

Kita harus yakin bahwa setiap permohonan yang dipanjatkan pasti akan dikabulkan.

Dalam HR Ahmad disebutkan:

"Hati manusia adalah kandungan rahasia dan sebagian lebih mampu merahasiakan dari yang lain. Bila kamu memohon sesuatu kepada Allah maka mohonlah dengan penuh keyakinan bahwa doamu akan terkabul. Allah tidak akan mengabulkan doa orang yang lalai dan lengah." (HR Ahmad).

4.Bertambah semangat ibadah

Manusia yang sudah melakukan ibadah dengan baik, sesungguhnya dia sudah memfungsikan hakikat penciptaannya. Tapi sebaliknya, orang yang sudah melalaikan ibadah, berarti ia sudah mendisfungsikan hakikat penciptaannya. 

Baca Juga: Siap-siap Cek Pencairan Insentif Prakerja Gelombang 23, Begini Caranya

Dengan kata lain, hendaknya seseorang meyakini apa yang diperoleh manusia adalah kehendak dari Allah SWT. Selain itu, doa yang baik merupakan doa yang selalu mengikuti cara yang diajarkan dalam Al-Quran dan hadis. 

5. Jiwa menjadi tenang

Saat seseorang tengah berdoa, ini artinya sedang menghubungkan dirinya dengan Allah SWT. Sebagai isyarat atau ciri-ciri bahwa doa diterima oleh-Nya adalah dengan ketentraman hati dalam diri setiap umat yang berdoa.

Ada yang datang kepada Ja’far al-Shadiq dan bertanya “ Apa tanda diterimanya doa? Ja’far al Shadiq menjawab “ Ketentraman hati ”. Bukankah itu juga janji Allah SWT “ Ingatlah hanya dengan mengingat Allah SWT hati menjadi tenteram.***

Editor: Husain F.P

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler